Peringati Haornas 2020, Puan Maharani: Pemerintah Harus Bertanggung Jawab Soal Masa Depan Atlet

9 September 2020, 21:22 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani.* /Ist

PR DEPOK – Peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang jatuh tepat hari ini Selasa 9 September 2020 menarik perhatian berbagai pihak termasuk dalam pemerintah.

Pada kesempatan Haornas tahun ini, Ketua DPR RI Puan Maharani turut menyampaikan pesan.

Menurut Politisi PDI Perjuangan itu, peringatan Haornas harus menjadi kesempatan baik bagi pemerintah untuk menumbuhkan perhatian pada masa depan atlet maupun mantan atlet.

Baca Juga: Berang Disebut Cucu Pendiri PKI Sumbar, Arteria Dahlan Akan Polisikan Hasril Chaniago

Menjadi atlet bukanlah hal mudah karena membutuhkan proses yang panjang selama bertahun-tahun untuk berlatih mempersiapkan diri guna siap bertanding, berprestasi dan mengharumkan nama bangsa pada pertandingan olahraga maupun skala daerah hingga internasional.

"Masa muda seorang atlet dihabiskan untuk berlatih dan berjuang demi kejayaan Tanah Air. Pemerintah pusat maupun daerah mesti bertanggung jawab untuk memperhatikan masa depan para atlet tersebut," ujar Puan Maharani sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari RRI.

Sebagaimana fungsi Puan Maharani saat ini di DPR, dengan fungsi legislasi yang dimiliki berkomitmen revisi Undang-undang Nomor 3 Tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional.

Melalui revisi Undang-undang tersebut, Puan berharap dapat meningkatkan kebutuhan pada atlet mulai dari pembinaan, penghargaan terlebih kesejahteraan para atlet.

Baca Juga: Hadir dalam Peresmian Patung Bung Karno di Bogor, Puan Maharani Dianugerahi Warga Kehormatan STIN

Menurutnya, pemerintah harus turut andil dan bertanggung jawab pada kesejahteraan atlet pada masa mendatang juga fasilitas olahraga secara umum.

"Pemerintah harus hadir, bertanggung jawab atas masa depan atlet, dan fasilitas olahraga masyarakat," tuturnya.

Terkait fasilitas olahraga, menjadi perhatian sehubungan dengan kondisi masyarakat saat ini dengan minat olahraga yang meningkat terlebih saat pandemi Covid 19.

Karena dengan aktivitas olahraga dapat meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit.

"Melonjaknya aktivitas olahraga di masyarakat tak lepas dari upaya meningkatkan daya tahan tubuh agar terhindar dari Covid-19," ucapnya.

Baca Juga: Bank Indonesia Buka Lowongan Kerja PCPM untuk 16 Jurusan Ini, Berikut Syarat dan Cara Pendaftarannya

Puan Maharani kembali merespons mengenai fasilitas olahraga. Ia berpendapat agar pemerintah mulai memperhatikan penyediaan fasilitas olahraga yang memadai, aman dan nyaman dengan pemberlakukan sport science.

"Melonjaknya aktivitas olahraga di masyarakat tak lepas dari upaya meningkatkan daya tahan tubuh agar terhindar dari Covid-19," tuturnya.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: RRI

Tags

Terkini

Terpopuler