Cara Memesan Tiket Kereta Lebaran 2024 via Aplikasi Access by KAI

16 Februari 2024, 11:15 WIB
Ilustrasi. Simak penjelasan tentang cara memesan tiket kereta lebaran 2024 dengan menggunakan aplikasi Access by KAI. /ANTARA

PR DEPOK – Ketahui informasi seputar cara memesan tiket kereta lebaran 2024 via aplikasi Access by KAI di sini.

Walaupun lebaran 2024 masih dua bulan lagi, PT KAI saat ini sudah mulai menjual tiket kereta lebaran 2024 untuk masyarakat yang berencana pulang kampung menggunakan kereta. Penjualan tiket kereta lebaran 2024 ini sudah dibuka pada H-45 sebelum keberangkatan dimulai.

Sementara itu, pemesanan tiket kereta lebaran 2024 untuk H-10 atau tanggal 31 Maret 2024 sudah bisa dipesan sejak hari Kamis, 15 Februari 2024 kemarin.

Tiket kereta lebaran 2024 ini bisa masyarakat pesan melalui aplikasi Access by KAI, call center 121, aplikasi online travel agent, dan mitra resmi penjualan lainnya yang bekerja sama dengan KAI.

Baca Juga: Apakah BLT Mitigasi Risiko Pangan Sudah SP2D di SIKS-NG?

Bagi masyarakat yang ingin memesan tiket kereta lebaran 2024 via Access by KAI, berikut adalah cara lengkapnya.

1. Unduh aplikasi Access by KAI di Google Play Store

2. Lakukan pendaftaran terlebih dahulu

3. Setelah pendaftaran berhasil, pilih menu ‘Antar Kota’

4. Tentukan stasiun keberangkatan, stasiun tujuan, tanggal keberangkatan, status pulang-pergi, dan jumlah penumpang

Baca Juga: Resep membuat Semur Ayam Kentang, untuk Menu Buka Puasa Hari Pertama

5. Setelah itu, klik ‘Cari Tiket Antar Kota’

6. Tentukan juga nama kereta dan kelas yang akan dinaiki

7. Isi detail pemesanan dan data penumpang, lalu klik ‘Lanjutkan’

8. Apabila ingin memesan makanan dan minuman dari kereta, klik ‘Makanan dan Minuman’

9. Namun jika tidak ingin memesan makanan dan minuman, klik ‘Lewati’

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 63 Dibuka Besok? Cek Prediksi Jadwal dan Informasi Selengkapnya di Sini

10. Setelah itu layar akan menampilkan pesanan tiket. Apabila semuanya sudah benar, klik ‘Bayar’

11. Pilih metode pembayaran dan selesaikan transaksi

12. Pemesan akan mendapat informasi kode booking melalui email dan tercantum juga pada menu ‘Tiket Saya’ di aplikasi Access by KAI

Baca Juga: Google Terancam? ChatGPT akan Dilengkapi Aplikasi Mesin Pencari Dukungan Microsoft Bing

Sementara untuk harga tiket kereta lebaran 2024, pihak KAI menyebut bahwa harga tiket bisa saja berubah sewaktu-waktu. Masyarakat yang ingin mengetahui harga tiket lebaran 2024 secara lengkap bisa mengeceknya melalui aplikasi Access by KAI.

Demikian informasi seputar cara memesan tiket kereta lebaran 2024 via aplikasi Access by KAI di sini.***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler