PMI Siapkan 100 Kantong Jenazah Antisipasi Adanya Korban Pesawat Sriwijaya Air yang Hilang Kontak

- 9 Januari 2021, 20:29 WIB
Pesawat Sriwijaya Air.
Pesawat Sriwijaya Air. /Antara

Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ-182 relasi Jakarta-Pontianak sebelumnya dilaporkan telah hilang kontak sejak pukul 14.47 WIB di Kabupaten Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.

Pesawat tersebut tinggal landas pada pukul 14.36 WIB, dan hilang kontak di sekitar wilayah Pulau Lancang dan Pulau Laki, Kepulauan Seribu.

Baca Juga: Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 Hilang Kontak, Keluarga Penumpang Datangi Bandara Supadio Pontianak

Berdasarkan informasi yang didapatkan, pesawat tersebut membawa 59 orang penumpang, 53 dewasa, lima anak dan satu bayi.

Saat ini tim SAR gabungan masih dalam proses pencarian disekitar Pulau Lancang dan menemukan beberapa serpihan yang diduga serpihan pesawat Sriwijaya Air.***

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x