Langgar Ucapannya Usai Vaksinasi, Raffi Ahmad Ditegur Istana: Sudah Diingatkan agar Taat Prokes

- 14 Januari 2021, 13:05 WIB
Raffi Ahmad bersama Presiden Jokowi Slsaat vaksinasi perdana./Instagram @raffinagita1717
Raffi Ahmad bersama Presiden Jokowi Slsaat vaksinasi perdana./Instagram @raffinagita1717 /

Momen ini dibagikan oleh sejumlah akun media sosial, tak terkecuali akun miliknya sendiri yakni @raffinagita1717.

Tindakan Raffi ini lantas menjadi sorotan dan menuai kontra dari publik lantaran dirinya baru saja menjalani vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Pelajaran Berharga dari Syekh Ali Jaber, Ditusuk Orang Tak Dikenal Hingga Hidup Tenang Penuh Syukur

Sikap Raffi yang menghadiri kerumunan ini dinilai tak sejalan dengan ucapannya yang ingin mensosialisasikan vaksin dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Kalau yang sudah divaksin tetap kita pakai masker, tetap kita juga ikutin aturan protokol kesehatan karena tenaga kesehatan dan lain-lain masih terus memantau. Jadi ya mudah-mudahan yang sudah vaksin tetap pakai amskernya dan ayng belum vaksin ayo segera vaksin,” kata Raffi sesaat setelah menerima vaksin bersama dengan Presiden Jokowi dan beberapa pejabat dan menteri.

Bahkan, tindakannya yang tak sesuai dengan ucapannya ini juga mendapat kritik dari penyanyi Indonesia, Sherina Munaf.

Baca Juga: Publik Pertanyakan Vaksin yang Disuntik ke Jokowi, Vaksinator: yang Saya Lihat dan Pegang Sinovac

Ia dengan gamblang menyentil Raffi Ahmad atas sikapnya yang tak menaati protokol kesehatan.

Halo Raffi Ahmad, setelah divaksin bukan berarti keluyuran rame-rame dong. Anda dipilih jatah awal-awal vaksin karena followers banyak. Dengan alasan yang sama, tolong berikutnya konsisten beri contoh yang baik,” ujar Sherina melalui cuitan di akun Twitter miliknya.***

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x