Pencarian Korban SJ 182 Dihentikan, Dirut Sriwijaya Air Adakan Tabur Bunga di Lokasi Besok

- 21 Januari 2021, 20:43 WIB
Keluarga pramugari Sriwijaya Air SJ 182 Mia Tresetyani Wadu.
Keluarga pramugari Sriwijaya Air SJ 182 Mia Tresetyani Wadu. /ANTARA FOTO/Fikri Yusuf.

PR DEPOK - Pemerintah menyatakan operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) terhadap korban ataupun puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182 resmi dihentikan.

Sebagaimana diketahui, Basarnas telah melakukan operasi selama tujuh hari dan telah memperpanjang proses perncarian 2x3 hari.

Hingga saat ini, sudah ditemukan sebanyak 324 kantong jenazah, 43 di antarany sudah teridentifikasi dan 32 jenazah telah diserahkan kepada keluarga korban.

Baca Juga: Respons Ucapan Komjen Listyo Soal Penegakan Hukum, Rocky: Sama Kayak Mahasiswa Semester 1!

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara, Kamis 21 Januari 2021, Direktur Utama Sriwijaya Air Jefferson Irwin Jauwen mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang turut dalam upaya pencarian korban serta puing-puing pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

"Pada kesempatan ini kami ingin menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya, di mana sejak hari pertama kami mendapatkan dukungan yang sangat luar biasa, baik dari Basarnas, pihak TNI, KNKT, Polri, dalam mencari dan mengupayakan secepat mungkin untuk pencarian korban dan evakuasi."

"Sampai dengan saat ini dukungan itu tetap kami rasakan dan kami sampaikan ucapan terima kasih setinggi-tingginya," ujar Jefferson dalam konfrensi persnya.

Baca Juga: Beri Selamat pada Kapolri Baru Komjen Listyo Sigit, Fadli Zon Singgung Soal Narkoba

Sementara itu, Jefferson juga menyampaikan belasungkawanya kepada seluruh keluarga korban yang ditinggalkan.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x