Api Abadi Mrapen, Sempat Dipakai pada Asian Games 2018 dan Kini Padam, ESDM Jateng Coba Nyalakan Lagi

- 2 Februari 2021, 07:50 WIB
Api abadi Mrapen yang sempat digunakan pada Asian Games 2018 dikabarkan padam.
Api abadi Mrapen yang sempat digunakan pada Asian Games 2018 dikabarkan padam. /ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho.

Kabid Ketenagalistrikan dan EBT itu optimistis bahwa langkah yang diambil oleh timnya akan berhasil menyalakan lagi api abadi tersebut tahun 2021 ini.

“Pembangunan sekitar 3-4 bulan, jadi maksimal 6 bulan ke depan sudah ada hasilnya,” ujar Imam Nugroho.

Jika nantinya api abadi Mrapen berhasil nyala kembali, pihak Dinas ESDM Jateng meminta agar pengusaha atau warga tidak membuat sumur dan melakukan pengeboran di sekitar lokasi objek wisata tersebut.

Baca Juga: SBY Beri Pesan untuk Pemegang Kekuasaan, Guru Besar USU: Rupanya Belum Sadar Juga, Jangan Ajari Ikan Berenang

“Kalau orang ngebor harus ada izin dulu. Tidak bisa sembarangan,” ucap Imam secara tegas.

Untuk diketahui, api abadi Mrapen ini telah mati sejak 25 September 2020 lalu dan hingga saat ini tidak menyala lagi. Padahal, api ini tadinya dikenal sebagai sumber api yang tidak pernah padam sejak berabad-abad lamanya.

Api abadi Mrapen ini bahkan kerap dimanfaatkan untuk berbagai acara ritual suci, misalnya Perayaan Hari Waisak hingga perhelatan olahraga internasional seperti Internasional Ganefo pada 1963 dan Asian Games pada 2018 lalu.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah