Jhoni Allen Akui Pihaknya Belum Daftarkan Hasil KLB ke Kemenkumham: Itu Memang Sedikit Kami Lengah!

- 11 Maret 2021, 22:37 WIB
Jhoni Allen.
Jhoni Allen. /Pikiran-Rakyat.com/ Amir Faisol/

PR DEPOK - Kubu Partai Demokrat vesi Kongres Luar Biasa (KLB) menggelar konfrensi pers di kediaman Moeldoko di Jakarta, Kamis 11 Maret 2021.

Dalam kesempatan konfrensi pers tersebut, Sekretaris Jenderal Partai Demokrat versi KLB, Jhoni Allen Marbun menjawab pertanyaan wartawan soal pendaftaran hasil KLB berupa AD/ART parpol dan daftar kepengurusan baru ke Kemenkumham RI.

Saat menjawab, Jhoni Allen mengatakan pihaknya masih belum mendaftarkan hal tersebut ke Kemenkumham RI. Paslanya, masih menyusun bukti-bukti pendukung sebelum dokumen lengkap dan diserahkan ke Kemenkumham RI.

 Baca Juga: Habib Rizieq Terancam 10 Tahun Penjara, Refly: Jangankan Begitu, Dituntut Pidana Saja tak Cocok untuk Kasusnya

"Itu memang sedikit kami lengah. Kami tidak ada maksud lain-lain. Dokumentasi saja kami sedang mengumpulkan dari orang-orang yang bawa kamera," ujar Jhoni Allen dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Pernyataan itu sekaligus mengklarifikasi simpang-siurnya beberapa pemberitaan yang menyebutkan Partai Demokrat versi KLB sudah menyerahkan hasil KLB ke Kemenkumham RI.

Diketahui sebelumnya, politisi Partai Demokrat versi KLB, Ilal Ferhard sempat mengatakan bahwa pihaknya telah menyerahkan hasil KLB ke Kemenkumham RI pada Selasa, 9 Maret 2021 lalu.

Namun, Direktur Tata Negara Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum Kemenkumham, Baroto, di hari yang sama, mengatakan mereka belum menerima dokumen terkait hasil KLB Partai Demokrat.

Baca Juga: Menhub Akan Bangun MRT dan LRT di Sejumlah Kota, Ferdinand: Nanti, yang Dapat Penghargaan Anies Baswedan

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah