THR PNS, TNI, Polri akan Cair Pada H-10 Lebaran 2021, Menkeu: Sebesar Rp30,6 Triliun untuk Pusat dan Daerah

- 23 April 2021, 17:45 WIB
Menteri Keuangan (Menkeu) RI, Sri Mulyani.
Menteri Keuangan (Menkeu) RI, Sri Mulyani. /setkab.go.id/(Foto: Dokumentasi Humas Setkab)

PR DEPOK - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memastikan bahwa Tunjangan Hari Raya (THR) bagi pegawai negeri sipil (PNS), TNI dan Polri, akan diberikan sebelum lebaran 2021.

Menkeu menuturkan anggaran sebesar Rp30,6 triliun akan dibagikan kepada pegawai negeri sipil (PNS), TNI dan Polri, pada H-10 hingga H-5 Lebaran 2021.

Menkeu Sri Mulyani mengatakannya saat konferensi pers daring APBN KITA di Jakarta, pada Kamis, 22 April 2021.

Baca Juga: Update Transfer: Manchester United Melakukan Pembicaraan dengan Cristiano Ronaldo, Akankah Kembali?

“THR ini akan dibayarkan pada H-10 sampai H-5, karena biasanya ini bertahap,” kata Menkeu Sri Mulyani, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara pada Jumat, 23 April 2021.

THR sebesar Rp30,6 triliun itu, kata Sri Mulyani akan dibelanjakan Rp15,8 triliun untuk pusat dan Rp14,8 triliun untuk daerah.

Lebih lanjut, Menkeu mengatakan saat ini pemerintah tengah merampungkan pembahasan aturan pelaksana pencairan THR berupa peraturan pemerintah (PP).

Peraturan pemerintah (PP) itu berupaya dirampungkan agar bisa segera ditanda tangani oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Juga: Sebut THR Lebaran Cukup dengan Bersihkan Islamophobia di BUMN, Adhie Massardi: Jangan Islamnya No, Eh THR Yes!

“Saat ini PP-nya sedang dalam proses untuk kemudian di tanda tangani Bapak Presiden,” ujar Menkeu Sri Mulyani.

Lanjut Menkeu menuturkan, dengan adanya pemberian THR ini diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk berbelanja. Hal ini supaya dapat berdampak positif terhadap belanja masyarakat.

“Jadi jumlahnya sangat signifikan THR ini dan kita harapkan akan mendorong. Meskipun masyarakat tidak mudik, tapi tetap bisa mengirim kepada orang tua atau saudara di kota tempat tinggal mereka,” ujar Menkeu Sri Mulyani.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 23 April 2021: Punya Bukti, Aldebaran Ancam Balik Elsa Demi Andin

Pesan Menkeu kepada masyarakat yakni agar turut berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi, yakni dengan cara berbelanja ke pusat perbelanjaan.

Tentunya dikatakan Menkeu Sri Mulyani yakni dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku dalam masa pandemi ini.

Lebih lanjut, kata Menkeu pemerintah pun seperti yang dikabarkan akan menggunakan berbagai instrumen secara kreatif seperti Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas).

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Kota Depok dan Sekitarnya Hari Ini Jumat, 23 April 2021

“Aktivitas konsumsi tetap terjadi, investasi mulai tumbuh, dan ini semua akan menjadi resep bagi kita untuk memulihkan ekonomi tanpa menyebabkan terjadinya peningkatan jumlah Covid-19,” kata Menkeu Sri Mulyani.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x