KPK Amankan Barbuk dari Kantor-Rumah Azis Syamsuddin, Yan Harahap: Kita Doakan Tidak Bernasib seperti Truk

- 30 April 2021, 02:50 WIB
Politisi Partai Demokrat, Yan Harahap.
Politisi Partai Demokrat, Yan Harahap. /instagram.com/@yanharahap

PR DEPOK - Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat, Yan Amarullah Harahap turut menanggapi soal kabar Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang mengamankan berbagai dokumen hasil penggeledahan di ruang kerja dan rumah dinas Wakil Ketua DPR, Azis Syamsuddin.

Tanggapan tersebut disampaikan Yan Harahap lewat satu cuitan di akun Twitter pribadinya @YanHarahap pada Kamis, 29 April 2021.

Yan Harahap berharap dokumen dari hasil penggeledahan KPK di dua tempat Azis Syamsuddin itu tidak bernasib sama dengan truk yang beberapa waktu sempat dinyatakan hilang.

Baca Juga: Geger Ustaz Penyebar Hoaks Babi Ngepet di Depok, Ngabalin: Provokasi Ummat dengan Modal Sorban dan Hafalan!

"Kita doakan, 2 koper ini tidak bernasib sama seperti truk bbrp waktu lalu," kata Yan Harahap sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com pada Jumat, 30 April 2021.

Cuitan Yan Harahap.
Cuitan Yan Harahap. Tangkap layar Twitter.com/@YanHarahap.

Diketahui bersama, pada Jumat, 9 April 2021, KPK tidak menemukan barang bukti saat menggeledah Kantor PT Jhonlin Baratama di beberapa wilayah di Kalsel, karena diduga sengaja dihilangkan oleh pihak-pihak tertentu.

"Berdasarkan informasi yang kami terima, benar tim penyidik KPK pernah mendapatkan informasi dari masyarakat adanya truk di sebuah lokasi, yang diduga menyimpan berbagai dokumen terkait perkara yang sedang dilakukan penyidikan itu," kata Plt Jubir KPK, Ali Fikri seperti dikutip dari Antara.

Baca Juga: Fahri Hamzah Sebut KPK 'Takut' Geledah Rumah Pimpinan DPR, Emerson Yuntho: Politisi Malas Baca ya Begini!

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA Twitter @YanHarahap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x