Sebut Covid-19 Mengganas, Emil Salim Berikan Doa agar Nakes dan Korps Keamanan Selalu dalam Lindungan

- 11 Juli 2021, 14:11 WIB
Pakar Ekonomi, Emil Salim.
Pakar Ekonomi, Emil Salim. /Twitter/@emilsalim2010

PR DEPOK – Pakar Ekonomi Indonesia, Emil Salim belum lama ini turut menyoroti kasus Covid-19 di Indonesia yang terus berkembang.

Tanggapannya terhadap kasus Covid-19 itu disampaikan melalui akun Twitter pribadinya @emilsalim2010 pada 10 Juli 2021.

 

Dalam cuitannya itu, Emil Salim mengatakan bahwa pandemi Covid-19 saat ini sedang menggganas.

Baca Juga: Update Persebaran Covid-19 Depok, 10 Juli 2021: 69.329 Positif, 55.889 Sembuh, 1.229 Meninggal Dunia

Mengganasnya Covid-19 yang terjadi, Emil Salim mengatakan bahwa saat ini simpati mengalir kepada tenaga kesehatan dan tenaga keamanan.

Ketika Covid lagi mengganas sekarang ini, sympati mengalir ke korps kesehatan & korps keamanan,” kata Emil Salim sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @emilsalim2010.

Dia mengatakan bahwa para tenaga kesehatan dan keamanan tersebut telah melakukan tugas untuk menyelamatkan masyarakat Indonesia.

Baca Juga: 4 Fakta Isolasi Mandiri Pasien Covid-19 Kelompok Anak-anak Beserta Panduan Vaksinasi

Tak tanggung-tanggung, menurut Emil Salim tugas itu dilakukan siang dan malam tanpa lelah.

Berugas menyelamatkan kita siang-malam tanpa lelah,” kata Emil Salim.

Selanjutnya, Emil Salim secara khusus memanjatkan doa bagi para petugas agar diberikan perlindungan.

Baca Juga: PT KAI Sediakan Layanan Vaksinasi Covid-19 Gratis Serta Rapid Test Antigen di 40 Stasiun

Dia mengatakan bahwa para petugas baik tenaga kesehatan maupun korps keamanan tersebut berjuang tanpa pamrih.

Oleh sebab itu, Emil Salim berharap agar para petugas diberikan kekuatan dalam melawan Covid-19.

Ya Allah, lindungilah mereka dlm tugas tanpa pamrih & perkuatlah daya juang bangsaku menundukkan Covid ini,” katanya.

Cuitan Emil Salim.
Cuitan Emil Salim. /tangkap layar Twitter @emilsalim2010

Baca Juga: Soal Gedung DPR yang Disarankan Jadi Rumah Sakit Covid-19, Eko Patrio: Ini Rumah Rakyat, Monggo Silakan Pake

Dalam cuitan yang dibagikan Emil Salim tersebutn, terlihat akun Twitter @susipudjiastuti milik  mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti turut membalas dengan ungkapan Amin.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Twitter @emilsalim2010


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x