Soal Vaksin Gotong Royong, Andi Arief: Pak Jokowi Sempet-sempetnya Setujui Jualan ke Rakyat

- 12 Juli 2021, 13:38 WIB
Politisi Demokrat, Andi Arief.
Politisi Demokrat, Andi Arief. /ANTARA FOTO/Aprillio Akbar.

PR DEPOK - Kepala Bappilu DPP Partai Demokrat, Andi Arief baru-baru ini mempertanyakan sumber vaksin yang digunakan untuk program vaksin berbayar atau Vaksin Gotong Royong Individu dari pemerintah.

Andi Arief mengaku percaya bahwa Vaksin Gotong Royong yang diberikan oleh bantuan internasional akan diberikan kepada rakyat.

Namun, Andi Arief mempertanyakan cara agar masyarakat mengetahui bahwa Vaksin Gotong Royong tersebut bukan berasal dari vaksin hibah atau bantuan internasional.

Baca Juga: Satu Hakim yang Jatuhkan Vonis Habib Rizieq Wafat, Refly: Jangan Sampai Keadilan Ditegakkan yang Maha Kuasa

Mengingat di masa pandemi ini, kebiasaan korupsi juga kerap kali menjangkit sejumlah oknum, seperti halnya kejadian korupsi bantuan sosial (bansos) beberapa waktu lalu.

"Saya percaya vaksin bantuan internasional akan disuntikkan ke rakyat. Tapi di tengah iklim korupsi saat ini bagimana agar rakyat tahu bahwa yg dijual di Kimia Farma bukan vaksin bantuan internasional," kata Andi Arief.

Kemudian di tengah polemiknya kebijakan vaksin itu, dia pun heran dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang malah menyetujui adanya vaksin berbayar untuk masyarakat.

Baca Juga: Eko Kuntadhi Tuding PKS Timbun Tabung Oksigen demi Kampanye, Akmal Sjafril: Dana Bansos Ditilep, Diam!

"Lagian Pak Jokowi sempet2nya terpikir dan menyetujui jualan vaksin ke rakyat," ucapnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @Andiarief__ pada Senin, 12 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x