Hilmi Firdausi Sebut PPKM Beri Kesempatan Renungi Makna Ikatan Cinta: Antara Pejabat dan Rakyat yang Kesulitan

- 16 Juli 2021, 18:00 WIB
Aktivis Dakwah, Hilmi Firdausi.
Aktivis Dakwah, Hilmi Firdausi. /Instagram @hilmi28

PR DEPOK - Aktivis Dakwah, Hilmi Firdausi menyinggung soal PPKM Darurat dan 'Ikatan Cinta'.

Sebelumnya diketahui bersama, soal PPKM Darurat dan Ikatan Cinta menjadi perbincangan di muka publik usai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyinggungnya.

Mahfud MD dalam cuitan di akun pribadinya @mohmahfudmd baru-baru ini menyebut bahwa PPKM Darurat memberikan kesempatan untuknya menonton sinetron Ikatan Cinta.

Baca Juga: Heboh Mahfud MD Nonton Ikatan Cinta, Irwan Fecho: Prof Harusnya Punya Ikatan Rasa dengan yang Diderita Rakyat

Kini, Hilmi Firdausi juga menyoroti soal PPKM Darurat dengan Ikatan Cinta. 

Melalui akun Twitter pribadinya @Hilmi28, Hilmi menyebut bahwa PPKM juga memberikan kesempatan untuknya merenungi tentang makna dari 'Ikatan Cinta' yang sesungguhnya. 

Dia mengatakan bahwa Ikatan Cinta yang dimaksudkannya itu antara pejabat dan rakyatnya.

"PPKM memberi sy ksmptan merenung ttg makna IKATAN CINTA yg sesungghnya. Ikatan cinta antara pejabat dan rakyatnya," kata Hilmi Firdausi sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan akun Twitter @Hilmi28 pada 16 Juli 2021.

Baca Juga: Mahfud MD Sebut PPKM Beri Kesempatan untuknya Nonton Sinetron Ikatan Cinta

Dia menyebut bahwa ada makna ikatan antara pejabat dan rakyatnya yang sedang mengalami kesulitan. Pada kondisi ini, menurutnya, sikap empati dan kepedulian sangat dibutuhkan oleh rakyat.

Yg sdg kesulitan dmn empati & peduli sgt dibutuhkan,” kata Hilmi Firdausi.

Hilmi juga mengajak agar para pejabat dan keluarga memberikan atau menunjukkan empati tersebut.

Yuk tmn2 pejabat & keluarga tunjukan empati itu,” kata Hilmi Firdausi.

Baca Juga: PPKM Darurat Bikin Mahfud MD Nonton Ikatan Cinta, Singgung Soal Pengakuan Mama Sarah, Kenapa?

Selanjutya, dia mengatakan bahwa jangan sampai di tengah masyarakat yang sedang mengalami kesulitan kemudian ada pihak-pihak melakukan aktivitas berlibur ke luar negeri atau meminta rumah sakit khsusus pejabat. Menurut Hilmi Firdausi hal tersebut sangatlah tidak pantas.

Cuitan Hilmi Firdausi.
Cuitan Hilmi Firdausi. /tangkap layar Twitter @Hilmi28

Jgn malah jln2 ke LN atau minta RS khusus pejabat, sgt tdk pantas,” katanya.***

 

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Twitter @Hilmi28


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x