Puji Luhut yang Minta Maaf Soal PPKM Darurat, Ruhut Sitompul: Mestinya yang Kerjanya Nyinyir Malu!

- 18 Juli 2021, 18:17 WIB
Politisi PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul.
Politisi PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul. /ANTARA FOTO/Wahyu Putro A./

PR DEPOK - Politisi PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul memberikan tanggapannya terkait sikap Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan yang berani meminta maaf kepada masyarakat terkait kebijakan PPKM Darurat.

Sikap Luhut tersebut membuat Ruhut Sitompul menilai bahwa langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi) memilih Menko Marvest tersebut sebagai Koordinator PPKM Jawa-Bali merupakan hal yang luar biasa.

"Pak Joko Widodo Presiden RI ke 7 dahsyat menugaskan Jenderal TNI Purn AD Kopassus Luhut Binsar Pandjaitan sbg Koordinator PPKM Darurat yg rendah hati," kata Ruhut Sitompul.

Baca Juga: Luhut Sampaikan Maaf, Jansen Sitindaon: Ini Pertama Kali Aku Mendengar Eksekutif Pemerintah Minta Maaf

Selain rendah hati, dia menilai ketika menangani kebijakan tersebut, Luhut tampak tegas hingga berani meminta maaf kepada publik.

"(Dan) tegas bila ada kekurangan langsung minta ma’af," ucapnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun Twitter @ruhutsitompul pada Minggu, 18 Juli 2021.

Kemudian, Ruhut Sitompul langsung menyindir pihak yang kerap kali mengkritisi kinerja Luhut dan Jokowi.

Baca Juga: Terkejut Luhut Minta Maaf, Ainun Najib: Apakah Jadi Pemimpin Nasional Pertama yang Minta Maaf Selama Pandemi?

Menurut pria berusia 67 tahun ini, mereka yang sering nyinyir pada Luhut seharusnya merasa malu melakukan hal tersebut.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @ruhutsitompul


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x