DPR akan Pakai GeNose sebagai Syarat Masuk Gedung, Sindiran Pandu Riono: Another Stupidity

- 13 Agustus 2021, 13:00 WIB
Epidemiolog FKM Universitas Indonesia, dr. Pandu Riono.
Epidemiolog FKM Universitas Indonesia, dr. Pandu Riono. /ANTARA/Cahya Sari/

Sebagai informasi, Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar menilai penggunaan GeNose di gedung DPR memudahkan petugas keamanan internal dan kesehatan DPR melakukan pengecekan terhadap pengunjung guna memastikan semua pihak menerapkan protokol kesehatan.

"Penggunaan GeNose C19 akan melengkapi layanan tes Covid-19 lainnya. Selain tes swab antigen, kami menggunakan GeNose yang lebih efektif dan praktis sehingga metode pengamannya dan protokol kesehatannya menjadi berlapis," tuturnya.

Selain itu, Indra juga mengapresiasi kelancaran pelatihan pengoperasian GeNose C19 di Kantor Pelayanan Kesehatan (Yankes) DPR pada Senin, 9 Agustus 2021.

Baca Juga: Survei Charta Politika Sebut Rakyat RI Puas Kinerja Jokowi-Ma’ruf, Gus Umar: Gokil Banget, Gak Habis Pikir

Menurut dia, alat buatan Universitas Gadjah Mada (UGM) tersebut merupakan buatan dalam negeri yang kemampuannya sudah teruji dan akurat.

"Dengan keyakinan pemerintah menggunakan GeNose, bisa digunakan secara luas di seluruh lapisan masyarakat, apalagi penggunaannya instan, sederhana, hanya butuh beberapa menit. Mitra-mitra kami yang antigen sudah kedaluwarsa, bisa segera menggunakan GeNose di lokasi," katanya.***

Halaman:

Editor: Sitiana Nurhasanah

Sumber: Twitter @drpriono1 ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x