Haris Azhar Jalani Pemeriksaan Atas Dugaan Kasus Pencemaran Nama Baik yang Dilaporkan Luhut Binsar Panjaitan

- 22 November 2021, 16:20 WIB
Haris Azhar dilaporkan atas dugaan kasus pencemaran nama baik oleh Luhut Binsar Pandjaitan.
Haris Azhar dilaporkan atas dugaan kasus pencemaran nama baik oleh Luhut Binsar Pandjaitan. /Kolase Instagram @luhut.pandjaitan dan @azharharis

Dalam konten tersebut, Haris dan Fatia Mutia menyebut Luhut mempunyai bisnis tambang di Papua.

Dalam berbagai kesempatan, Luhut kemudian membantah dengan tegas apa yang disampaikan Haris Azhar dan Fatia dalam konten wawancara mereka.

"Saya tidak sama sekali ada bisnis di Papua, sama sekali tidak ada. Apalagi dibilang untuk pertambangan-pertambangan itu kan berarti jamak. Itu saya enggak ada," kata Luhut.

Baca Juga: Cegah Calon Tunggal yang Bisa Lemahkan Demokrasi, Pakar Sarankan Pemerintah Batasi Parpol Pengusung

Sebelumnya, Haris Azhar dikabarkan tidak hadir saat proses mediasi.

Ketidakhadiran Haris Azhar pun ditanggapi oleh Luhut Pandjaitan.

Haris Azhar menilai bahwa Luhut Pandjaitan terlalu berlebihan dalam menyikapi ketidakhadirannya dan Fatia untuk mediasi.

"Jadi menurut saya ga usah berlebihan, ga usah apa namanya menganggap bahwa proses mediasi, saya ga dateng tapi saya sudah kasih tau ke polisi bahwa saya bakal ga datang," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah