Haji Lulung Meninggal Dunia, Anies Baswedan Sampaikan Duka: Jakarta Merasa Kehilangan

- 14 Desember 2021, 19:00 WIB
Haji Lulung meninggal dunia pada 14 Desember 2021, begini ungkapan Gubernur Jakarta Anies Baswedan.
Haji Lulung meninggal dunia pada 14 Desember 2021, begini ungkapan Gubernur Jakarta Anies Baswedan. /Antara.

PR DEPOK - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan duka cita atas kepergian politisi PPP Abraham Lunggana atau yang akrab disapa Haji Lulung.

Anies Baswedan turut menyampaikan doa atas kepergian Haji Lulung. Ia mengatakan Jakarta telah kehilangan sosok yang berpengaruh di Ibu Kota.

Hal tersebut disampaikan Anies Baswedan usai mensholatkan jenazah Haji Lulung di Masjid Al Anwar, pada Selasa 14 Desember 2021.

Baca Juga: Ramalan Kesehatan 6 Zodiak Hari Rabu, 15 Desember 2021: Aries Dianjurkan Untuk Berolahraga Ini

“Kami Jakarta merasa kehilangan, telah berpulang yang selama ini hibahkan waktu, energi, sumber daya untuk kemajuan masyarakat Jakarta," ujar Anies seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara.

Anies berharap peninggalan karya-karyanya Haji Lulung dalam memajukan Jakarta akan terus dikenang masyarakat.

Selain itu, ia berharap Haji Lulung dapat dilapangkan kuburnya dan dimuliakan derajatnya.

Baca Juga: Tutorial Membuat Jepit Rambut Pita Busur Beludru, Cocok Digunakan Anak-anak hingga Dewasa

"Kita tahu catatan jariyah di Jakarta dan Insy Allah ilmu yang ditularkan dicatat Allah, dilapangkan kuburnya dan dimuliakan derajatnya serta ditempatkan di jannah tertinggi," kata Anies.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x