Vaksinasi Capai Target WHO, Menkes: Kita Lebih Cepat dari yang Ditetapkan

- 22 Desember 2021, 17:02 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Pixabay/fernandozhiminaicela

Saat ini sebanyak 154.593.449 orang telah mendapatkan vaksinasi dosis pertama atau 75 persen dari target, dan 108.412.315 masyarakat Indonesia telah mendapatkan vaksinasi dosis kedua atau 52 persen dari target.

Dalam rangka memperluas cakupan vaksin Covid-19, kini anak usia 6-11 tahun sudah divaksin secara bertahap.

Baca Juga: Tak Gunakan Aplikasi PeduliLindungi Bisa Diberi Sanksi, Said Didu: Bagaimana Rakyat yang Tidak Mampu Beli HP?

Pada tahap pertama vaksinasi anak berlangsung di 115 Kabupaten/Kota dari 19 provinsi.

“Karena cakupan vaksinasi dosis 1 di atas 70 persen dan cakupan vaksinasi lansia di atas 60 persen,” kata Menkes.

Saat ini vaksinasi Covid-19 terhadap anak-anak sudah berjalan lancar dan aman dari gangguan kesehatan.

Baca Juga: Tak Gunakan Aplikasi PeduliLindungi Bisa Diberi Sanksi, Said Didu: Bagaimana Rakyat yang Tidak Mampu Beli HP?

“Pantauan kami di sistem sudah 500 ribu lebih anak yang sudah divaksinasi dari sasaran 26,5 juta. Saya kira sampai sekarang ini, vaksinasi berjalan lancar dan aman,” kata Budi Gunadi Sadikin.***

Halaman:

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x