Cara Mudah Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 Tahun 2022 di Link ini, Hanya Pakai NIK dan KK

- 7 Januari 2022, 16:32 WIB
Simak cara untuk mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 23 di tahun 2022 hanya melalui libk ini menggunakan NIK dan KK.
Simak cara untuk mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 23 di tahun 2022 hanya melalui libk ini menggunakan NIK dan KK. /Prakerja.go.id/

PR DEPOK – Simak cara mudah daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 tahun 2022 melalui link www.prakerja.go.id.

Calon pendaftar hanya mempersiapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Kartu Keluarga (KK), untuk daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 tahun 2022.

Selain itu, calon pendaftar juga harus memenuhi persyaratan agar lolos seleksi pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23 tahun 2022.

Pendaftar yang lolos seleksi pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23, nantinya akan mendapatkan pelatihan secara gratis dan insentif total senilai Rp3,55 juta.

Baca Juga: Atta Halilintar Geram Dituding Positif Covid-19 Usai Ashanty: Hoaks, Ini Hasil Tes PCR dari Bandara!

Sebab, program Kartu Prakerja Gelombang 23 ini masih semi bansos, dengan mengikuti pelatihan secara online.

Para peserta Kartu Prakerja Gelombang 23 dapat mengikuti pelatihan online secara gratis, kemudian mendapatkan insentif total sebesar Rp3,55 juta.

Insentif Rp3,55 juta tersebut didapatkan setelah peserta Kartu Prakerja Gelombang 23 mengikuti pelatihan hingga tuntas.

Pihak Kartu Prakerja akan membagi pembagian insentif Rp3,55 juta kepada peserta Kartu Prakerja Gelombang 23.

Baca Juga: Soroti Korupsi LPEI Sebabkan Kerugian Rp4,7 Triliun, Cipta Panca: Buset Era Sekarang Ga Tanggung-tanggung ya?

Insentif Rp1 juta digunakan peserta Kartu Prakerja Gelombang 23 untuk membeli pelatihan pertama di platform yang tersedia.

Kemudian, setelah peserta Kartu Prakerja Gelombang 23 mengikuti pelatihan pertama, peserta akan mendapatkan total insentif pasca pelatihan sebesar Rp2,4 juta.

Lalu, insentif Rp150.000 akan didapatkan oleh peserta Kartu Prakerja Gelombang 23 setelah mengisi survey evaluasi.

Oleh sebab itu, bagi Anda yang ingin daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 serta mendapatkan insentif total senilai Rp3,55 juta, Anda harus daftar melalui link www.prakerja.go.id.

Baca Juga: Ashanty Terpapar Covid-19 Sepulang dari Turki, Aurel Hermansyah: Tolong Dibaca Supaya Beritanya Bener

Berikut cara mudah daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 melalui link www.prakerja.go.id:

1. Buka link www.prakerja.go.id.

2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK.

3. Masukkan data diri dan ikuti petunjuk pada layer.

4. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23 akan Segera Dibuka, Simak Tips Lolos Seleksi agar Dapat Rp3,55 Juta

5. Klik “Gabung” pada Gelombang 23.

6. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 23 di dashboard akun Kartu Prakerja.

Berikut ini persyaratan agar lolos seleksi pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23:

1. WNI berusia 18 tahun ke atas.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus dan Gemini Besok, Sabtu 8 Januari 2022: Peluang Karier akan Muncul untuk Kamu

2. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal.

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan.

4. Bukan pekerja penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

5. Bukan penerima Bantuan Sosial (Bansos) lainnya selama pandemic Covid-19.

Baca Juga: Politisi Korea Selatan Ini Picu Perdebatan Usai Sebut Asuransi Kesehatan Cakup Perawatan Rambut Rontok

6. Bukan merupakan pejabat negara, pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

7. Bukan merupakan Aparatur Sipil Negara, TNI/POLRI, Kepala Desa dan perangkat Desa, serta Direksi, Komisaris.

8. Bukan merupakan Dewan Pengawas Badan Usaha Milik Negara/Badan Usaha Milik Daerah (BUMN/BUMD).

9. 1 KK maksimal bisa daftar untuk 2 NIK.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah