Vaksin Booster Gratis bagi Masyarakat, Begini Cara Daftar di PeduliLindungi

- 13 Januari 2022, 09:00 WIB
Cara Cek Tiket dan Jadwal Vaksinasi Booster di Aplikasi PeduliLindungi, Gratis Mulai Hari Ini. /kemkes.go.id
Cara Cek Tiket dan Jadwal Vaksinasi Booster di Aplikasi PeduliLindungi, Gratis Mulai Hari Ini. /kemkes.go.id /

PR DEPOK - Pemerintah dibawah Kementerian Kesehatan (Kemkes) akan memulai memberikan vaksin ketiga (booster) bagi masyarakat umum.

Berbagai persiapan dan koordinasi telah dilakukan guna memastikan bahwa pelaksanaan vaksinasi booster berjalan lancar.

Vaksin booster akan diberikan secara gratis untuk seluruh lapisan masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Tips Cara Aman Membeli Set Top Box (STB) agar Tetap Bisa Menerima Siaran Digital

Namun, hanya diperuntukkan untuk usia 18 tahun ke atas dan telah menerima vaksin dosis kedua dalam jangka waktu minimal 6 bulan.

Adapun kelompok prioritas penerima vaksin ketiga tersebut adalah kelompok lanjut usia (lansia) dan penderita immunokompromais.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari laman Kemkes, bahwa masyarakat dapat mengunjungi pedulilindungi.id dan mengecek status dan tiket vaksinasi.

Baca Juga: Bercerai dari Vicky Prasetyo, Kalina Ocktaranny Klarifikasi: Gue Keluar dari Rumah Bukan Karena Minggat!

Berikut cara daftar vaksin booster di aplikasi PeduliLindungi:

1. Buka aplikasi PeduliLindungi di ponsel

2. Log in dengan akun yang Anda dimiliki

3. Klik menu "Profil" dan pilih "Status Vaksinasi dan Hasil Tes Covid-19"

4. Status dan jadwal vaksinasi booster akan muncul di akun

5. Untuk cek tiket vaksin, masuk ke menu 'Riwayat dan Tiket Vaksin'

Baca Juga: Lesti Kejora Doakan Tukul Arwana: Om Tukul Cepet Sehat, Cucunya udah Lahir

Kemudian berikut cara daftar vaksin booster lewat situs PeduliLindungi, sebagai berikut:

1. Kunjungi situs PeduliLindungi

2. Masukkan nama lengkap beserta NIK

3. Silahkan klik periksa

4. Kemudian akan tampil tiket vaksinasi dan status.

Baca Juga: Ardhito Pramono Terbukti Konsumsi Ganja, Kronologi Penangkapan akan Disampaikan dalam Waktu Dekat

Bagi kelompok prioritas yang belum mendapatkan tiket untuk vaksin booster, maka bisa langsung datang ke fasilitas kesehatan atau sentra vaksinasi terdekat.

Kemudian, wajib membawa KTP dan kartu vaksin, sebagai mendapat vaksin dosis 1 dan dosis 2.

Pastikan agar tidak menggunakan NIK dan nomor telepon milik orang lain saat mendaftar vaksinasi booster.

Hal tersebut perlu diperhatikan untuk menghindari adanya kendala administrasi.

Demikian informasi mengenai cara daftar dan mengecek status tiket vaksin booster.***

Editor: Imas Solihah

Sumber: Kemkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x