Dorong Peningkatan Kualitas SDM di Dunia Digital, Menkominfo: 97 Juta Pekerjaan Baru akan Muncul

- 23 Januari 2022, 20:27 WIB
Menkominfo Johnny G. Plate.
Menkominfo Johnny G. Plate. /ANTARA FOTO/Wahyu Putro A./

PR DEPOK – Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Johnny G. Plate mendorong peningkatan kualitas SDM dalam dunia digital.

Peningkatan kualitas SDM dalam dunia digital ini diminta Menkominfo sebagai upaya menghadapi tantangan baru.

“Diproyeksikan akan terdapat 85 juta pekerjaan lama yang mungkin hilang dan 97 juta pekerjaan baru yang mungkin muncul, ini akibat pembagian kerja antara manusia, mesin, dan algoritma," ucap Menkominfo.

"Hal tersebut menuntut peningkatan keterampilan bidang digital dan soft skills,” ujar Jhonny G. Plate sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Dorce Gamalama Bongkar Jumlah Uang yang Diberikan Jokowi dan Megawati untuknya: karena Dikasih, Saya Terima

Merujuk kepada lansiran The Future of Jobs World Economic Forum, lanjutnya, 43 persen pelaku industri akan mengurangi tenaga kerjanya dan beralih ke teknologi.

Oleh sebab itu, Johnny mengatakan bahwa peningkatan kualitas SDM dalam dunia digital, teknologi informasi perlu dilakukan.

“Adapun jenis pekerjaan baru yang muncul dan semakin meningkat permintaan di antaranya data analyst dan scientist, big data specialist, artificial intelligence and machine learning specialist, digital marketing and strategy specialist,” ujarnya.

Baca Juga: Bukan Diselingkuhi, Mommy ASF Bongkar Perlakuan Mas Aris kepada Kinan dalam Kisah Asli 'Layangan Putus'

Adapun jenis pekerjaan yang ke depannya akan berkembang menurut Menteri Kominfo yakni digital transformation specialist, automation, renewabel energy engineers, business services adn administration managers, dan business development professionals.

Dalam hal ini, pemerintah melalui Kominfo akan terus mendorong sektor swasta maupun privat dalam meningkatkan kompetensi SDM. Hal ini juga sesuai dengan janji pemerintahan Jokowi, yakni pembangunan SDM.

“Disamping pembangunan sumber daya manusia (SDM), Pemerintah juga mempercepat dan melanjutkan pembangunan infrastruktur, mengundang investasi seluas-luasnya untuk membuka lapangan pekerjaan, reformasi birokrasi, dan APBN yang fokus terlepas dari Covid-19 saat ini," tuturnya.

Baca Juga: Soal Pelat Nomor Dinas Polisi Arteria Dahlan, Dirlantas Polda Metro Jaya Akhirnya Buka Suara

Lebih lanjut, Menkominfo menegaskan akan fokus dalam pembangunan SDM yang berimplikasi pada peningkatan daya saing bangsa.

Dirinya memiliki keyakinan bahwa ke depannya bangsa Indonesia memiliki SDM unggul dan mampu menjawab tantangan industri digital.

“Secara spesifik, dalam meningkatkan SDM unggul, Pemerintah terus memperkuat investasi di bidang pendidikan, antara lain melalui perluasan program beasiswa, adopsi teknologi informasi dan komunikasi, pemajuan kebudayaan, penguatan perguruan tinggi setingkat kelas dunia, serta pengembangan riset dan inovasi,” pungkas Menkominfo.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x