Menko PMK Pastikan Penyaluran Bansos PKH dan BPNT Rampung pada Maret 2022

- 26 Februari 2022, 17:45 WIB
Menko PMK, Muhadjir Effendy, menyebut bahwa bansos PKH dan BPNT akan selesai pada bulan Maret mendatang.
Menko PMK, Muhadjir Effendy, menyebut bahwa bansos PKH dan BPNT akan selesai pada bulan Maret mendatang. /ANTARA/HO-Kemenko PMK/

PR DEPOK – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy optimis akan penyaluran bantuan sosial (bansos) masyarakat terdampak Covid-19 akan rampung pada Maret 2022.

Dia mengatakan bahwa sejauh ini penyaluran yang telah dilakukan terbilang lancar dan sudah lebih dari 30 persen.

“Untuk bansos lancar. Rata-rata sudah mencapai di atas 30 persen. Diharapkan 3 Maret nanti kelar, semua sudah tersalurkan,” kata Muhadjir Effendy dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara pada 26 Februari 2022.

Baca Juga: Meski Kecewa, Esteban Vizcarra Ingin Persib Bandung Berbenah Usai Ditahan Imbang Persela Lamongan

Dia mengatakan bahwa pemerintah terus mengupayakan agar penyaluran bansos terus dapat dilakukan.

Muhadjir pun menilai bahwa sejauh ini penyaluran yang dilakukan terbilang cukup baik dan menunjukan hasil positif.

Dia menerangkan bahwa penyaluran bansos baik berupa Program Keluarga Harapan (PKH) maupun Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT)/Sembako sudah melebihi 30 persen.

Baca Juga: Arti Nama Ameena Hanna Nur Atta, Anak Pertama Pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah

Di lain sisi, Menko PMK itu mengatakan bahwa Presiden Jokowi pun menargetkan agar penyaluran bansos selesai pada akhir Februari 2022.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x