Bambang Susantono Dilantik Jokowi Jadi Kepala Otorita IKN, Mardani Ali: Punya Beban Berat

- 11 Maret 2022, 19:00 WIB
Pelantikan Bambang Susantono (kiri) oleh Presiden Jokowi (kanan) menjadi Kepala Otorita IKN Nusantara disoroti Mardani Ali.
Pelantikan Bambang Susantono (kiri) oleh Presiden Jokowi (kanan) menjadi Kepala Otorita IKN Nusantara disoroti Mardani Ali. /Setpres/Muchlis Jr via ANTARA FOTO./

PR DEPOK – Nama Bambang Susantono baru-baru ini sedang hangat dibicarakan setelah dipilih sebagai Kepala Otorita IKN Nusantara.

Bambang Susantono sebelumnya telah dilantik sebagai Kepala Otorita IKN Nusantara oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Diketahui, Bambang Susantono memiliki pengalaman di pemerintahan sejak era Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Sosok Bambang Susantono sebagai Kepala Otorita IKN Nusantara ini pun mendapat sorotan luas, salah satunya dari Mardani Ali Sera.

Baca Juga: Soal Polemik Jokowi 3 Periode, Luhut Beri Jawaban Menohok: Nih Orang Pada Takut Aja

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini mengatakan, siapa pun sosok yang dipilih Jokowi dipastikan mengemban beban berat.

"Proyek seperti kisah Roro Jonggrang ini butuh pemimpin berkarakter kuat," kata Mardani Ali, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @MardaniAliSera.

Lebih lanjut, pria berusia 53 tahun ini berpendapat bahwa tidak ada masalah sosok Kepala Otorita IKN Nusantara berasal dari parpol maupun non parpol.

Baca Juga: Andai Jokowi Lanjut 3 Periode, Luhut Tegaskan akan Tetap Berhenti: Tahu Diri Lah

"Ini proyek besar dan berisiko. Salah pilih nahkoda cost-nya besar," tutur Mardani Ali menjelaskan.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x