Tidak Cair Tunai, Simak Penjelasan Apa Itu Bansos PBI 2022 dan Cara Cek Penerima Bantuan

- 15 April 2022, 17:20 WIB
Ilustrasi bansos PBI 2022 yang dikucurkan Kemensos bagi peserta BPJS Kesehatan yang kurang mampu.
Ilustrasi bansos PBI 2022 yang dikucurkan Kemensos bagi peserta BPJS Kesehatan yang kurang mampu. /Dok. Kemenkes.

PR DEPOK - Informasi atau penjelasan Bansos PBI 2022 telah terangkum dalam artikel ini, termasuk alasan mengapa bantuan tidak cair tunai dan cara cek penerima bantuan.

Bantuan Sosial atau Bansos PBI 2022 adalah salah satu program bantuan dari pemerintah Indonesia, melalui Kementerian Sosial (Kemensos), untuk peserta BPJS Kesehatan yang kurang mampu.

Besaran dana Bansos PBI 2022 kabarnya senilai Rp42.000/orang selama per bulan, dana tersebut akan langsung masuk ke tagihan iuran BPJS Kesehatan.

Baca Juga: Gagal Lolos Seleksi Kartu Prakerja karena NIK Terdaftar Jadi Penerima Bansos Lain? Ini Cara Mengatasi

Artinya, dana bansos PBI 2022 tidak dapat dicairkan secara tunai, dan tidak akan masuk ke rekening Bank pribadi.

Jadi, dana bansos PBI 2022 akan langsung dialihkan ke iuran bulanan BPJS Kesehatan, jika Anda merupakan penerima bantuan tersebut.

Untuk diketahui, bansos PBI 2022 kabarnya telah cair sejak 22 Maret kemarin, dan masih bisa Anda cek saat ini apakah Anda merupakan salah satu penerima atau bukan.

Baca Juga: Kasus Dugaan Investasi Bodong Robot Trading DNA Pro, DJ Una Ngaku Alami Kerugian Besar

Bantuan sosial yang disalurkan tersebut memiliki tujuan untuk masyarakat kurang mampu, yang kesulitan membayar iuran bulanan BPJS Kesehatan.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: cekbansos.kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x