Tanggal 5 November Memperingati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Berikut Sejarah dan Tujuannya

- 3 November 2022, 21:55 WIB
 Ilustrasi Hari Cinta Puspa dan Satwa 5 November 2022 - Berikut ini merupakan penjelasan soal sejarah dan tujuan peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 5 November.
Ilustrasi Hari Cinta Puspa dan Satwa 5 November 2022 - Berikut ini merupakan penjelasan soal sejarah dan tujuan peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 5 November. /freepik/

PR DEPOK - Tanggal 5 November 2022 nanti masyarakat Indonesia akan memperingati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional.

Penetapan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional yang diperingati setiap tahunnya pada 5 November, memiliki tujuan di baliknya.

Tujuan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional yakni untuk meningkatkan perlindungan dan pelestarian flora dan fauna serta untuk menumbuhkembangkan kepedulian, rasa cinta dan kebanggaan terhadap flora dan fauna Indonesia.

Sejarah Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional pertama kali digagas pada tahun 1993 oleh Presiden Soeharto dengan mengeluarkan Keputusan Presiden Nomor 4 Tahun 1993 tentang Satwa dan Bunga Nasional.

Baca Juga: Ikuti Cara Mencairkan BSU Tahap 7 di Kantor Pos, Siapkan QR Code Anda dan Ambil BLT Subsidi Gaji Rp600.000

Peringatan tersebut merupakan salah satu hari peringatan lingkungan hidup yang menjadi agenda tahunan di Indonesia.

Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional merupakan momen penting untuk membangun kesadaran dan kecintaan masyarakat Indonesia terhadap puspa dan satwa di Indonesia.

Ada tiga jenis tumbuhan dan hewan yang dinyatakan sebagai puspa nasional dan satwa nasional.

Baca Juga: Tutorial Mudah Cara Pasang Set Top Box pada TV Analog, Dapatkan Siaran Digital dengan Langkah Ini

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah