Harga BBM Resmi Turun Hari Ini, Simak Harga Terbaru Pertamax hingga Pertalite per 3 Januari 2023

- 3 Januari 2023, 14:43 WIB
Daftar harga BBM terbaru per 3 Januari 2023.
Daftar harga BBM terbaru per 3 Januari 2023. /Dok. Pertamina.com/

PR DEPOK - Pemerintah menurunkan harga BBM non subsidi mulai dari Pertamax hingga Pertamina Dex per Selasa, 3 Januari 2023 yang mulai berlaku jam 2 siang ini.

Informasi soal harga BBM turun mulai jam 2 siang ini disampaikan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir melalui akun Instagram pribadinya.

"Alhamdulillah. Per hari ini @pertamina melakukan penyesuaian harga jual BBM non subsidi. Berlaku mulai 14.00 WIB," demikian keterangan dalam akun Instagram @ericktohir.

Baca Juga: Penggemar Kecewa! Series Netflix 1899 Season 2 Batal Digarap

Namun meski harga BBM non subsidi turun, hal serupa tidak berlaku untuk Bahan Bakar Minyak subsidi pertalite dan solar.

Untuk mengetahui harga terbaru Pertamax hingga Pertalite per Januari 2023 setelah harga BBM turun mulai jam 2 siang ini, simak artikel ini sampai akhir.

Sebelumnya perlu diketahui bahwa keputusan menurunkan harga BBM mengikuti tren penurunan harga minyak mentah dunia.

Baca Juga: BBM Non Subsidi Turun hingga Rp2.150 Mulai 3 Januari 2023 Pukul 14.00 WIB, Cek Harga Terbaru di Sini

Sebelumnya, pemerintah sempat menaikkan harga BBM subsidi pada September 2022.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x