Simak Sejarah BUMN Tertua di Indonesia Lengkap dengan Sejarahnya

- 27 Januari 2023, 20:46 WIB
Museum POS Indonesia.
Museum POS Indonesia. /POS/

PR DEPOK - Tahukah Anda jika Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tertua di Indonesia adalah PT. Pos Indonesia? Sebelum maraknya perusahaan jasa ekspedisi seperti sekarang ini, Pos Indonesia telah hadir dari semenjak zaman Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC).

Pos Indonesia lahir di zaman kolonial Belanda tepatnya pada tanggal 26 Agustus tahun 1746 di Batavia atau sekarang kita kenal dengan nama Jakarta.

Kantor Pos pertama didirikan oleh Gubernur Jenderal G.W Baron van Imhoff, yang secara umum bertujuan untuk menjamin keamanan surat-surat penduduk, terutama bagi orang-orang yang berdagang dari kantor-kantor di luar Jawa dan bagi mereka yang datang dan pergi ke Belanda.

Baca Juga: Erick Thohir Minta Blacklist Peserta yang Terlibat Perjokian di Rekrutmen BUMN

Sejak saat itulah pelayanan pos lahir dan mengemban peran dalam sektor pelayanan publik. Setelah Kantor Pos Batavia didirikan, maka empat tahun kemudian didirikan Kantor Pos Semarang untuk mengadakan perhubungan pos yang teratur antara kedua tempat itu dan untuk mempercepat pengirimannya. Rute perjalanan pos kala itu ialah melalui Karawang, Cirebon, dan Pekalongan.

Selama lebih dari dua setengah abad, PT. Pos Indonesia telah beberapa kali mengalami perubahan status.

Melansir dari Pos Indonesia, berikut rangkuman perjalanan PT. Pos Indonesia yang merupakan BUMN tertua di Indonesia.

Kantor Pos Pertama (1746)

Dalam catatan sejarah, keberadaan Pos Indonesia cukup panjang, Kantor Pos pertama kali didirikan pada tanggal 26 Agustus 1746 di Batavia atau sekarang dikenal sebagai Kota Jakarta, oleh Gubernur Jenderal G.W Baron van Imhoff yang memiliki tujuan untuk menjamin keamanan surat-surat penduduk, khususnya bagi mereka yang berdagang dari kantor-kantor di luar Pulau Jawa dan bagi pendatang dari dan pergi ke Negara Kincir Angin, Belanda. Sejak saat itulah pelayanan pos telah lahir dengan mengemban peran dan berfungsi sebagai pelayanan publik.

Baca Juga: BPNT 2023 Bisa Cair di Kantor Pos? Simak Mekanisme untuk Mendapatkan Rp200.000 Tiap Bulan

Halaman:

Editor: Rahmi Nurfajriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x