Simak! Profil Singkat Ibu Ida Dayak yang Viral Sebab Berhasil Sembuhkan Berbagai Penyakit

- 4 April 2023, 12:22 WIB
Ibu Ida Dayak saat melakukan pengobatan alternatif.
Ibu Ida Dayak saat melakukan pengobatan alternatif. /Facebook/Ida Andriani Dayak/

Hal ini terbukti lewat Instagram @depok24jam yang sempat mengunggah beberapa postingan video yang memperlihatkan para pasien yang rela antri sejak sebelum subuh di GOR Kostrad Cilodong pada Senin, 3 April 2023.

Mereka rela mengantri hingga saling berdesakan untuk menunggu kedatangan Ibu Ida Dayak ini, yang padahal pengobatan alternatifnya dimulai pukul 12.00 WIB kemarin. 

Hingga akhirnya banyak netizen yang bertanya-tanya siapakah sosok Ibu Ida Dayak yang sakti ini? Simak berikut profil lengkapnya.

Baca Juga: Kapan PKH Tahap 2 April 2023 Cair? Cek Nominal yang Diterima dan Jadwalnya di Sini

Ibu Ida Dayak lahir di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur pada 3 Juli 1972 yang memiliki nama asli Ida Andriyani, kini usianya 51 tahun. 

Ibu Ida Dayak terkenal sakti karena ia bisa menyembuhkan berbagai penyakit pasiennya dalam waktu singkat dan ia selalu mengenakan pakaian adat khas suku Dayak setiap pengobatannya tersebut. 

Ibu Ida Dayak juga memiliki sisi menarik lainnya karena ia tidak membutuhkan banyak alat kesehatan untuk menyembuhkan para pasien dan cukup mengoleskan minyak merah khas suku Dayak tersebut. 

Baca Juga: Bacaan Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri dan Semua Keluarga, Lengkap Dengan Teks Latin dan Tejemahnya

Dari sumber informasi yang didapat, Ibu Ida Dayak rupanya beragam islam karena ia sempat menyebut kalimat tauhid (laa illa ha illallah) dan ucapan basmalah (Bismillahirrahmannirrahim) saat akan memulai untuk obati pasiennya. 

Nama pengobatan alternatif Ibu Ida Dayak ini dikenal dengan nama Ibu Ida Dayak Minyak Bintang. 

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Portal Purwokerto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah