BUJT Beri Diskon Tarif di 5 Jalan Tol Saat Mudik Lebaran 2023, Dimana Saja?

- 18 April 2023, 15:29 WIB
Ilustrasi Tol. Berikut info diskon dari BUJT.
Ilustrasi Tol. Berikut info diskon dari BUJT. /unsplash.com-walter-sepulveda/

Bakauheni - Terbanggi Besar

PT Hutama Karya (Persero) memberikan potongan harga sebesar 20 persen untuk Tol Trans Sumatera, khususnya jalan tol Bakauheni - Terbanggi Besar. Diskon ini berlaku untuk semua jenis kendaraan dan periode waktu yang ditentukan yaitu dari tanggal 16-18 April dan 26-28 April 2023.

Baca Juga: BMKG Gelar Pengamatan Gerhana Matahari Hibrid di Ancol Gratis, Catat Tanggalnya

Kayuagung - Palembang

Tol yang dikelola oleh PT Waskita Toll Road memberikan diskon sebesar 20 persen, untuk jalan tol Kayuagung - Palembang, diskon untuk jalan tol Trans Sumatera ini berlaku untuk semua golongan kendaraan. Dan akan berlaku dari tanggal 16-18 April dan 27-29 April 2023.

Tangerang - Merak

Besar diskon yang diberikan PT Marga Mandalasakti (ASTRA Infra Toll Road Tangerang-Merak) untuk jalan tol Tangerang - Merak adalah 20 persen. Diskon ini akan dimulai dari tanggal 16-18 April dilanjut 27-28 April 2023.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, Gemini, dan Cancer Besok 19 April 2023: Buang Energi Negatif Aries

Cibitung - Cilincing

Diskon yang diberikan oleh PT Cibitung Tanjung Priok Port Tollways untuk tol Cibitung - Cilincing dibagi menjadi beberapa, untuk setiap golongan kendaraan. untuk Golongan I diskon yang diberikan sebesar 15 persen, untuk Golongan II dan III sebesar 44 persen, untuk selanjutnya Golongan IV dan V diberikan diskon sebesar 58 persen. Ini berlaku dari tanggal 14 hingga 30 April 2023.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah