Diduga Adanya Penipuan terkait Penjualan Tiket Konser Coldplay, Polri akan Panggil Penyedia Jasa Tiket

- 19 Mei 2023, 14:14 WIB
Bareskrim Polri akan memanggil penyedia penjualan tiket konser Coldplay karena adanya dugaan penipuan.
Bareskrim Polri akan memanggil penyedia penjualan tiket konser Coldplay karena adanya dugaan penipuan. /Tangkapan layar/Instagram @coldplay

PR DEPOK - Baru-baru ini sedang ramai diperbincangkan adanya dugaan kasus penipuan penjualan tiket konser Coldplay di media sosial. Menanggapi hal itu pihak Bareskrim Polri akan memanggil pihak penyedia tiket konser tersebut untuk dimintai keterangan.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News, pada Jumat 19 Mei 2023 Dirtipidsiber Bareskrim Polri Brigjen Pol Adi Vivid Agustiadi Bachtiar, membenarkan kabar pemanggilan tersebut.

“Kami juga akan mengundang penyedia jasa penjualan tiket resmi untuk mendapatkan keterangan,” ujar Adi.

Lebih lanjut, Adi juga mengatakan, pemanggilan ini dilakukan sebagai upaya untuk mengungkapkan dugaan penipuan tiket konser Coldplay yang dijual secara online tersebut.

Baca Juga: 5 Tempat Bakmie di Karawang Paling Enak dan Rasa Kuah Gurih Buka Hari Ini, Catat Lokasi dan Nomor Telepon

“(Undangan panggilan) dalam mendukung pengungkapan dugaan penipuan tiket (konser Coldplay) online,” tambah Adi pada kesempatan yang sama.

Sebelumnya dikabarkan Grup band asal inggris tersebut, rencananya akan menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 November 2023. Namun sayangnya ditengah antusias masyarakat soal ini, diduga ada pihak yang melakukan penipuan.

Berdasarkan hasil patroli Siber, Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri, Brigjen Pol Adi Vivid Agustiadi Bachtiar mengungkapkan, pihaknya telah membenarkan adanya dugaan kasus penipuan tersebut.

Baca Juga: 5 Tempat Bakmie di Karawang Paling Enak dan Rasa Kuah Gurih Buka Hari Ini, Catat Lokasi dan Nomor Telepon

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x