Siap-Siap! Kartu Prakerja Gelombang 55 Dibuka Tanggal Segini, Login Segera di Link www.prakerja.go.id

- 13 Juni 2023, 08:50 WIB
Simak informasi soal pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 55, termasuk tanggalnya dan daftar di prakerja.go.id.
Simak informasi soal pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 55, termasuk tanggalnya dan daftar di prakerja.go.id. /prakerja.go.id

PR DEPOK - Siap-siap Kartu Prakerja Gelombang 55 dibuka tanggal segini, ketahui informasi lengkapnya pada artikel ini.

Program beasiswa Kartu Prakerja Gelombang 55 yang memberikan bantuan biaya pelatihan guna meningkatkan skill angkatan kerja Indonesia, akan kembali dibuka minggu ini.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari akun Instagram @prakerja.go.id, PMO Kartu Prakerja telah menetapkan jadwal pembukaan pendaftaran di bulan Juni 2023.

Hal ini dilakukan, agar masyarakat yang belum sempat daftar, tidak lagi ketinggalan pendaftaran pada Kartu Prakerja Gelombang 55 ini.

Baca Juga: Cara Cek Nama Penerima Bansos BPNT Juni 2023 Lewat Aplikasi dan Link Resmi Hanya Pakai KTP

Adapun pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 55 ini sama seperti gelombang sebelumnya, dapat dilakukan dengan login ke link www.prakerja.go.id.

Jika nantinya pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 55 ini lolos dan menjadi peserta, maka akan menerima manfaat sebesar total lebih dari Rp4 juta.

Lantas, Kapan Kartu Prakerja Gelombang 55 Dibuka?

Baca Juga: Apresiasi Arab Saudi Soal Pemberangkatan Jamaah Calon Haji, Menag Yaqut: Ada Perbaikan yang Signifikan

Melansir dari akun Instagram Kartu Prakerja di @prakerja.go.id, pihak Kartu Prakerja diketahui akan membuka program ini setiap dua minggu sekali, tepatnya setiap hari Jumat pukul 12.00 WIB.

Sementara untuk pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 55 akan dibuka pada Jumat, 16 Juni 2023 pukul 12.00 WIB.

Bagi yang sudah memiliki akun Kartu Prakerja dan akan mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 55, maka tidak perlu membuat akun baru.

Baca Juga: Pertemuan Puan-AHY Bisa Menguntungkan, Pengamat Malah Wanti-wanti NasDem dan PKS!

Melainkan langsung login di www.prakerja.go.id, kemudian klik menu 'Gabung Gelombang' dan secara otomatis akan tegabung di Kartu Prakerja Gelombang 55.

Sedangkan yang belum memiliki akun Kartu Prakerja, dapat melalukan pendaftaran dengan cara login di link www.prakerja.go.id dan ikuti semua arahan yang ada didalamnya.

Demikianlah tadi informasi terkait pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 55 dengan login link www.prakerja.go.id.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah