Kementerian Agama Siapkan Rencana Mitigasi Menyelamatkan Santri Ponpes Al Zaytun

- 5 Juli 2023, 14:02 WIB
Kementerian Agama siapkan rencana mitigasi untuk menyelamatkan santri Ponpes Al Zaytun.
Kementerian Agama siapkan rencana mitigasi untuk menyelamatkan santri Ponpes Al Zaytun. /Pixabay.com/mohamed_hassan

PR DEPOK – Pondok Pesantren Al Zaytun merupakan pesantren yang berlokasi di Indramayu, Jawa Barat yang dipimpin oleh Panji Gumilang. Beberapa hari ini ramai dengan kasus penistaan agama, yang dilakukan oleh pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun.

Berdasarkan keputusan yang diinformasikan oleh penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri. Pada saat ini kasus dugaan penistaan agama telah dinaikan menjadi penyedik setelah dilakukan gelar perkara.

Masih berlangsung nya proses penyidikan Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Barat telah membuat rencana Mitigasi untuk menyelamatkan sebanyak 5 ribu orang santri Pondok Pesantren Al Zaytun.

Berdasarkan informasi yang dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari PMJ News, langkah yang diambil Kementerian Agama setelah Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyatakan untuk merekomendasikan penutupan Pondok Pesantren Al Zaytun yang dipimpin oleh Panji Gumilang.

Baca Juga: 4 Tempat Bakso di Brebes, Jawa Tengah Rating Tinggi Rasa Maknyus, Catat Alamatnya

Pemerintah Indonesia juga mendukung atas rekomendasi MUI untuk penutupan Pondok Pesantren Al Zaytun, dimana telah menyebarkan ajaran islam yang menyimpang dan juga bertentangan dengan syariat islam.

Saat ini Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Barat masih mempersiapkan rencana mitigasi para santri Pondok Pesantren Al Zaytun. Namun masih menunggu keputusan pemerintah pusat mengenai bagaimana nasib Pondok Pesantren Al Zaytun yang dipimpin oleh Panji Gumilang.

Pada saat ini Panji Gumilang sebagai pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun, sudah dipanggil oleh Penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri dan diberikan sebanyak 26 pertanyaan mengenai sejarah Al Zaytun, struktur organisasi yayasan, dan video yang sedang viral tersebut.

Walaupun Panji Gumilang atau disebut juga Abu Toto pimpinan dari Pondok Pesantren Al Zaytun, sedang dipanggil oleh Bareskrim Polri mengenai kasus dugaan penistaan agama. Pondok Pesantren ini masih menerima peserta didik baru.

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x