BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat dan Angin Kencang di Wilayah Ini, Imbau untuk Tingkatkan Kewaspadaan

- 9 Juli 2023, 08:55 WIB
ILUSTRASI - BMKG memperingatkan adanya potensi hujan lebat dan angin kencang di beberapa wilayah di Indonesia dan untuk tingkatkan kewaspadaan.
ILUSTRASI - BMKG memperingatkan adanya potensi hujan lebat dan angin kencang di beberapa wilayah di Indonesia dan untuk tingkatkan kewaspadaan. /Pixabay/WKIDESIGN

PR DEPOK - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) kembali memberikan peringatan kepada masyarakat agar waspada terhadap potensi hujan deras dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang. Peringatan ini berlaku untuk sebagian wilayah di Indonesia pada hari Minggu.

Dalam sistem peringatan dini cuaca, BMKG memperkirakan bahwa beberapa provinsi berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, yang bisa disertai petir dan angin kencang. Provinsi-provinsi tersebut antara lain Aceh, Bangka Belitung, Banten, dan Bengkulu.

Selain itu, sebagian wilayah DKI Jakarta, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Lampung, Maluku, dan Maluku Utara juga berpotensi mengalami kondisi cuaca yang sama.

Tak hanya itu, Papua, Papua Barat, Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Sumatra Barat, Sumatra Selatan, dan Sumatera Utara juga termasuk dalam daftar wilayah yang perlu waspada.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 9 Juli 2023: Leo Saatnya Ubah Gaya Hidup, Virgo Kerja Keras akan Terbayar

Guswanto, Deputi Bidang Meteorologi BMKG, menjelaskan bahwa beberapa faktor dinamika atmosfer dapat menjadi penyebab hujan tetap turun pada awal musim kemarau.

Faktor-faktor tersebut antara lain adanya aktivitas Madden Julian Oscillation (MJO), gelombang ekuator Kelvin, dan gelombang ekuator Rossby.

Ketiga dinamika atmosfer tersebut dapat meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan, sehingga curah hujan juga meningkat secara tidak langsung.

Baca Juga: Punya Budget Pas-pasan? Coba Tips Liburan Murah ala Backpacker Ini, Dijamin Menyenangkan

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah