97 Kebakaran Berhasil Ditangani Dinas Damkar di Depok dalam 3 Bulan Terakhir, Ini Kata Kepala Seksi

- 6 Oktober 2023, 16:36 WIB
Ilustrasi kebakaran. Dinas Damkar berhasil tangani puluhan kebakaran di Depok.
Ilustrasi kebakaran. Dinas Damkar berhasil tangani puluhan kebakaran di Depok. /Pixabay/12019

PR DEPOK - Dalam tiga bulan terakhir, yakni Juli hingga September 2023, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok terus meningkatkan kewaspadaan dan responsivitas mereka terhadap berbagai kejadian kegawatdaruratan, terutama kebakaran.

Hasilnya, Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok berhasil mengatasi sebanyak 97 kejadian kebakaran di seluruh wilayah Kota Depok.

Kepala Seksi Penyelamatan Kebakaran, Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Tesy Haryati, mengungkapkan bahwa seluruh kejadian kebakaran ini berdasarkan laporan pengaduan dari masyarakat.

Baca Juga: Mentan Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri, Ini Pengganti Sementara yang Ditunjuk Jokowi

Petugas Damkar merespons dengan cepat setiap laporan kebakaran yang masuk, sehingga semua kebakaran berhasil dipadamkan.

Secara rinci, pada bulan Juli 2023, terdapat 15 kejadian kebakaran yang ditangani oleh Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok. Jumlah ini meningkat pada bulan Agustus menjadi 29 kejadian kebakaran, dan pada bulan September, tercatat sebanyak 53 kejadian kebakaran yang berhasil ditangani.

Adapun kebakaran yang terjadi memiliki berbagai penyebab, termasuk akibat arus pendek, kebocoran gas kompor, hingga kebakaran lahan yang disebabkan oleh dampak dari fenomena El Nino.

Baca Juga: BLT BPNT Oktober 2023 Sudah Cair Rp600.000 di Kantor Pos? Lihat Info Bansos dan Nama Penerima di Sini

Tesy Haryati memberikan pesan kepada masyarakat untuk melakukan mitigasi kebakaran guna meminimalisir kerugian akibat dari kejadian tersebut.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah