Bantah Ikut Mengintervensi, Jusuf Hamka Siap Berikan Ida Susanti Rp10 Miliar jika Terbukti Halangi Kasus

- 10 Oktober 2023, 14:50 WIB
Jusuf Hamka akan memberikan Ida Susanti Rp10 milyar jika dirinya terbukti halangi kasus
Jusuf Hamka akan memberikan Ida Susanti Rp10 milyar jika dirinya terbukti halangi kasus /twitter @yolayola8040/

Nama Jusuf Hamka dicatut Ida dengan alasan bahwa dirinya sudah terlalu putus asa dan buntu dengan kasus yang menimpanya. Diketahui, ia tak kunjung mendapatkan keadilan selama 21 tahun.

“Satu bulan yang lalu, memang saya mencatut nama bapak, karena kamu tahu bahwa Nera itu adiknya Bapak Jusuf Hamka. Kenapa sih saya pakai, saya tahu bapak kan cukup ngetop, boleh saya dikatakan panjat sosial sekalipun, saya terima ko Den, memang benar ternyata saya memakai nama Jusuf Hamka langsung viral gitu loh, karena sudah buntu mentok, sungguhan,” ungkap Ida.

Baca Juga: PlayStation Berikan Game Gratis Terbaru, Ini Dia Daftar Game Baru di Bulan Oktober

Ida juga melanjutkan bahwa dirinya meminta maaf karena telah mencatut nama Jusuf Hamka untuk kepentingannya. Namun, Ida menjelaskan tak ada maksud untuk menjelek-jelekan namanya.

“Saya juga minta maaf yang sebesar-besarnya. Karena apa, untuk memviralkan masalah saya ini loh pak. Bukan terus menjelekan bapak, nggak. Demi tuhan nggak,” katanya.

Berawal dari Video viral dengan caption”Ternyata suamiku adalah seorang perempuan”, akhirnya Denny Sumargo dalam Channel Youtube nya “Curhat Bang Denny sumargo” mempertemukan Ida Susanti dengan Jusuf Hamka untuk mengklarifikasi kebenaran tersebut agar tidak ditunggangi oleh kepentingan pihak manapun.

Direktur dari PT Citra Marga Nusaphala Persata (CMNP) mengatakan tidak akan menyetop hukum dan mendorong hukum. Namun, dirinya menyebutkan akan berusaha membantu jika wanita asal Surabaya tersebut memerlukan bantuan untuk mendapat keadilan.***

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah