Lokasi Layanan Samsat Keliling untuk Wilayah Jabodetabek pada Rabu, 15 November 2023

- 15 November 2023, 07:28 WIB
okasi Layanan Samsat Keliling untuk Wilayah Jabodetabek pada Rabu, 15 November 2023.
okasi Layanan Samsat Keliling untuk Wilayah Jabodetabek pada Rabu, 15 November 2023. /Pemkot Depok/

PR DEPOK – Di saat membeli kendaraan hal yang paling ditunggu setelah diterimanya kendaraan dalam STNK. Surat Tanda Nomor Kendaraan atau yang disebut dengan STNK merupakan bukti registrasi dan identitas dari kendaraan bermotor.

STNK diterbitkan oleh Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat), yang berisikan identitas kendaraan bermotor dari merk, warna, nomor rangka, nomor mesin dan nomor Polisi. Selain itu juga tertera pajak kendaraan motor yang harus dibayarkan.

Demi mempermudah para pemilik kendaraan bermotor Polda Metro Jaya memberikan fasilitas Samsat Keliling untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan.

Baca Juga: 5 Warung Gudeg Paling Nikmat di Palembang: Dapatkan Suasana Cozy, Variasi Menu Beragam, dan Cita Rasa yang Lez

Berikut adalah lokasi Samsat Keliling pada hari Rabu, 15 November 2023 untuk wilayah Jabodetabek.

Jakarta Pusat

Berlokasi di Halaman Parkir Samsat dan Lapangan Banteng buka pada ajm 08.00 sampai dengan 14.00.

Jakarta Utara

Halaman parkir Samsat Jakarta Utara dan Masjid Al Musyawarah Kelapa Gading buka pada jam 08.00 sampai dengan 14.00.

Baca Juga: BLT El Nino Kapan Cair? Begini Cara Cek Penerima Bantuan Rp400 Ribu

Jakarta Barat

Mal Citraland dan Universitas Binus buka pada jam 09.00 sampai dengan 15.00.

Jakarta Selatan

Halaman parkir Samsat Jakarta Selatan dan Gedung Sarinah Cikoko Pancoran buka pada jam 08.00 sampai dengan 15.00.

Baca Juga: 5 Tempat Makan Gudeg Paling Top di Cirebon, Coba Makan Lesehan di Sini Pasti Makin Mantap!

Jakarta Timur

Halaman parkir Samsat Jakarta Timur dan Pasar Induk Kramat Jati buka pada jam 08.00 sampai dengan 14.00.

Kota Tangerang

Pasar Palem Semi Karawaci dan Perumnas 2 Kecamatan Cibodas buka pada jam 08.00 sampai dengan 14.00.

Ciledug

Ruko Azores Perum Banjar Wijaya Cipondoh dan Rukan Fresh Market Green Lake City Ketapang Cipondoh buka pada jam 09.00 sampai dengan 14.00.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Bakso Paling Wenak dan Lezat di Malang, Cek Lokasinya

Serpong

Halaman parkir Samsat Serpong dan ITC BSD buka pada jam 16.00 sampai dengan 19.00.

Ciputat

Kantor Kelurahan Pondok Betung Pasar Gintung Ciputat Timur buka pada jam 09.00 sampai dengan 11.00.

Kelapa dua

Komplek Korpri Suradita Cisauk dan Halaman G TOWN House buka pada jam 08.00 sampai dengan 14.00.

Baca Juga: Berburu Nikmat! 6 Warung Gudeg Paling Enak di Kediri, Kuliner Legendaris dengan Harga yang Ramah!

Kota Bekasi

Kantor Kelurahan Pejuang Kota Bekasi buka pada jam 09.00 sampai dengan 12.00.

Kabupaten Bekasi

Ruko Robson Lippo CIkarang buka pada jam 08.00 sampai dengan 13.00.

Baca Juga: Rekomendasi Bakso di Kota Banjar, Catat Alamat 7 Kedai yang Menyajikan Menu yang Mantap Berikut!

Depok

Halaman parkir Samsat Depok dan Kantor kecamatan Cimanggis 08.00 sampai dengan 11.30.

Cinere

Kelurahan Pasir Putih Cinere buka pada jam 08.00 sampai dengan 12.00.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah