Ganjar Pranowo Balas Sindiran Fahri Hamzah Soal Kritik Pemerintah: Kalau Ada yang Tidak Baik, Mesti Diperbaiki

- 27 Desember 2023, 17:17 WIB
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo.
Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo. /Antara/Wahyu Putro A/

PR DEPOK - Pasangan Calon Presiden Nomor urut 3 Ganjar Pranowo buka suara soal sindiran dari Wakil Ketua Partai Gelora Fahri Hamzah. Ia mengatakan bahwa dirinya mengusung visi misi keberlanjutan dari Pemerintahan Jokowi, namun akan memperbaiki program-program yang masih belum optimal.

Respon Gubernur Jawa Tengah itu disampaikan usai Fahri Hamzah mencuit sebuah postingan di Platform media sosial X, dengan menyindir bahwa pasangan Calon Presiden yang diusung PDIP itu kerap mengkritik program-program pemerintah.

“Dengar baik-baik deh. Yang ketiga jug aneh, 9 tahun meuji dan mau melanjutkan, diujung ngomel-ngomel,”

“Capresnya jadi bingung mau ngapain? Dia juga dari awal disuruh-suruh aja kok,”

Baca Juga: Rekomendasi 6 Bakso Paling Enak di Kota Palembang, Rasanya Mantap dan Banyak Diburu Warga!

“Lah, Cawapresnya menteri yang 4 tahun puji-puji bosnya kemana-mana, trus sekarang masih ngomel? Kan rakyat bingung,” Tulis Fahri di akun x miliknya pada 25 Desember 2023.

Menanggapi sindiran tersebut, Ganjar menyampaikan bahwa dirinya juga turut banyak terlibat dalam penyusunan dari program Pemerintah saat ini. Sehingga, ia tidak menolak seluruh program, namun akan memperbaiki beberapa program yang masih perlu diperbaiki agar lebih optimal.

“Karena kita meneruskan tapi tidak pakai kacamata kuda. Kalau ada yang tidak baik, mesti kita perbaiki,” katanya usai melakukan kampanye di Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa, 26 Desember 2023.

Ganjar juga menyebut bahwa kritik tersebut perlu disampaikan agar masyarakat bisa mengawasi kinerja Pemerintahan saat ini hingga berakhir masa jabatannya.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x