Beberapa Sentilan Ketiga Cawapres Saat Debat hingga Tingkah Gibran yang Jadi Sorotan Publik

- 22 Januari 2024, 12:40 WIB
Mahfud Md, Cak Imin dan Gibran dalam debat cawapres keempat.
Mahfud Md, Cak Imin dan Gibran dalam debat cawapres keempat. /Tangkapan Layat Debat Cawapres, 21 Januari 2024 kanal YouTube KPU RI/

“Ini agak aneh ya, yang sering ngomong LFP itu Timsesnya, tapi Cawapresnya nggak paham LFP itu apa, kan aneh,”ujar Gibran saat Debat keempat Cawapres yang digelar KPU RI Minggu malam, 21 Januari 2024 di JCC, Senayan, Jakarta.

Sentilan Gibran dan Mahfud MD

Selanjutnya dalam segmen tanya jawab itu Gibran kembali memberikan pertanyaan yang mengandung singkatan atau terminologi saat bertanya kepada Pasangan calon Wakil Presiden Nomor urut 3 Mahfud MD tentang Green Flation tanpa memberikan arti singkatannya.

Baca Juga: Debat ke 4 Cawapres Hari Ini Pukul Berapa? Berikut Link Streaming Debatnya

Lantas penonton pun bersorak karena Gibran dinilai tidak mengikuti aturan debat dengan memberikan singkatan atau terminologi tanpa menjelaskan artinya. Ia pun menyebut bahwa tak menjelaskan sebelumnya karena rival debatnya dinilai sudah paham.

“Baik, tunggu. Ini tadi tidak saya jelaskan karena kan beliau seorang Profesor. Oke Green Flation ini adalah Inflasi hijau, sesimpel itu,”ucap Gibran.

Selanjutnya, Mahfud menjelaskan bahwa Green Flation merupakan ekonomi hijau yang merupakan ekonomi sirkuler yang memanfaatkan sebuah produk ekonomi.

Baca Juga: Daftar 7 Mie Ayam Paling Enak dan Populer di Banyumas, Nomor 4 Punya Topping Beda Dari yang Lain!

Menanggapi jawaban dari Mahfud MD, lantas Gibran menirukan gaya yang seperti sedang mencari-cari sesuatu yang akhirnya tingkahnya tersebut menjadi sorotan publik.

Ia mengatakan bahwa ia tidak menemukan jawaban dari pertanyaan yang diberikan kepada Mahfud MD.

“Saya nyari-nyari dimana ini jawabannya, kok gak ketemu jawabannya. Saya tanya masalah inflasi hijau, kok malah menjelaskan ekonomi hijau,”ujarnya sambil membungkuk memperagakan layaknya mencari sesuatu.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah