Gatot Nurmantyo Tuding Dicopot dari Panglima TNI karena Film G30S PKI, Begini Jawaban Istana

- 23 September 2020, 21:55 WIB
Mantan Panglima TNI, Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo.*
Mantan Panglima TNI, Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo.* /Antara./

"Jadi tidak ada hubungan sama sekali dengan pemutaran (film) G30S PKI," katanya saat dihubungi di Jakarta.

Ia menilai, tudingan yang dilontarkan Gatot Nurmantyo terlalu jauh jika pergantian pimpinan TNI kala itu dimaknai karena instruksi pemutaran film G30S PKI.

"Saya kira terlalu jauh dan agak kebablasan. Kita tahu pimpinan TNI/Polri pasti ada masa jabatan dan ketika berakhir kan ada pergantian," ucap Donny.

Selain itu, ia pun membantah pernyataan Gatot Nurmantyo lainnya yang menyebutkan bahwa penetapan 1 Juni sebagai hari lahir Pancasila merupakan keinginan PKI.

Baca Juga: Arief Poyuono Tuding Anies Baswedan Ikut Andil dalam Mandeknya Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Pasalnya, dijelaskan Donny, 1 Juni saat itu menjadi hari ketika Presiden ke-1 RI Soekarno, berpidato tentang Pancasila dalam sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

"Jadi tidak ada hubungannya dengan PKI. Lalu PKI siapa yang menginginkan itu dirayakan 1 Juni? Itu agak halusinatif dan terlalu jauh menghubungkan hari Lahir Pancasila dan PKI," katanya.***

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x