Tragis! Buat Konten di Tengah Rel, Railfans Tewas Tertabrak Kereta, Kejadian Terekam Kamera Teman

- 5 Februari 2024, 10:35 WIB
Ilustrasi kereta api.
Ilustrasi kereta api. /Dok. PT KAI./

PR DEPOK - Diduga terlalu asyik membuat konten, seorang railfans atau pecinta kereta api tewas tertabrak kereta di perlintasan double track petak Stasiun Pondok Jati - Jatinegara (Gunung Antang).

Insiden railfans tertabrak kereta tersebut terekam kamera temannya yang juga sedang merekam di lokasi kejadian.

Video rekaman yang memperlihatkan detik-detik terbraknya railfans itu beredar luas di media sosial X, salah satunya diunggah oleh akun @ScariestProject.

Baca Juga: 6 Kedai Sate Kambing di Ciamis, Kudapan Satenya Lezat dan Bumbu Kacangnya Menggugah Selera!

"Tadi siang sekitar jam 12.34 ada anak Railfans atau dikenal RF tertabrak lokomotif di petak Stasiun Pondok Jati - Jatinegara (Gunung Antang), saat merekam kereta di wilayah tersebut," bunyi keterangan di akun @ScariestProject pada 3 Februari 2024.

Dari rekaman di media sosial X tersebut, railfans berbaju hijau berdiri di tengah rel terlihat asyik merekam kereta api yang melintas dari arah kanan.

Di saat bersamaan datang kereta api dari arah kiri yang melintasi rel tempat railfans tersebut berdiri.

Baca Juga: Dianggap Gentle! Kiky Saputri Mengakui Kebijaksanaan Prabowo di Debat Capres Terakhir

Sebenarnya terdengar suara peringatan berupa klakson, akan tetapi karena mungkin terlalu fokus merekam korban tak mendengar.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x