Dibuka Hari Ini! Program Mudik Motor Gratis atau Motis Pakai Kereta Api Sudah Dibuka untuk Lebaran 2024

- 4 Maret 2024, 13:21 WIB
Kemenhub buka pendaftaran Mudik Motor Gratis 2024 lewat Kereta Api.
Kemenhub buka pendaftaran Mudik Motor Gratis 2024 lewat Kereta Api. /Instagram.com/@kemenhub151/

PR DEPOK – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) kembali meluncurkan Program Angkut Sepeda Motor Gratis (Motis) via kereta api dalam rangka mendukung mudik lebaran 2024.

Program ini merupakan inisiatif yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) untuk mengurangi jumlah kendaraan roda dua serta potensi kecelakaan yang terjadi selama periode mudik.

Pendaftaran untuk program Motis 2024 telah resmi dibuka mulai tanggal 4 Maret hingga 18 April 2024.

Baca Juga: Meta Kembangkan Fitur Baru di WA, Bisa Kirim Pesan Langsung ke Telegram

Pelaksanaan program ini direncanakan berlangsung pada tanggal 2-8 April 2024 untuk arus mudik, dan 13-19 April 2024 untuk arus balik.

Bagi masyarakat yang berminat untuk mengikuti program Motis 2024, berikut adalah informasi penting yang perlu diketahui sebelum mendaftar:

Syarat Pendaftaran Program Motis 2024

KTP (Kartu Tanda Penduduk), Kartu Keluarga, STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan) sesuai dengan motor yang akan diangkut, SIM C (Surat Izin Mengemudi kelas C), Motor dengan kapasitas mesin di bawah 200 cc.

Baca Juga: Ini Dia 7 Bakso Enak yang Wajib Dicoba di Depok, Dijamin Bikin Ngiler dan Nggak Nyesel!

Cara Mendaftar Program Motis 2024

Pendaftaran Motis dapat dilakukan secara online dan offline. Untuk pendaftaran secara online, calon peserta dapat mengakses laman mudikgratis.dephub.go.id.

Setelah mendaftar, peserta akan menerima email konfirmasi dan harus melakukan verifikasi langsung di stasiun yang ditunjuk.

Sedangkan untuk pendaftaran offline, para calon peserta dapat datang langsung ke beberapa stasiun yang melayani pendaftaran Motis 2024, antara lain:

Baca Juga: Mudik Gratis BUMN 2024: BULOG Segera Buka Pendaftaran!

Stasiun Cilegon, Stasiun Jakarta Gudang, Stasiun Tangerang, Stasiun Depok Baru,Stasiun Bekasi, Stasiun Kiaracondong, Stasiun Kutoarjo, Stasiun Lempuyangan, Stasiun Purwosari, Stasiun Semarang Tawang, Stasiun Madiun, Stasiun Cirebon Prujakan, Stasiun Tegal, Stasiun Pekalongan, Stasiun Purwokerto, Stasiun Kroya, Stasiun Gombong, Stasiun Kebumen.

Rute atau Jalur Program Motis 2024

Program Motis 2024 menjangkau beberapa lintas jalur, antara lain:

1. Lintas utara PP: Cilegon – Jakarta Gudang – Cirebon Prujakan – Tegal – Pekalongan – Semarang Tawang

Baca Juga: Jangan Salah Lagi! 5 Kandungan dalam Skincare yang Wajib Diketahui, Lengkap dengan Manfaatnya

2. Lintas tengah PP: Jakarta Gudang – Cirebon Prujakan – Purwokerto – Kroya – Kutoarjo

3. Lintas selatan PP: Jakarta Gudang – Kiaracondong – Kroya – Gombong – Kebumen – Lempuyangan – Purwosari – Madiun

Perlu diingat bahwa keberangkatan di Stasiun Jakarta Gudang khusus untuk penaikan motor, sementara penumpang naik kereta dari Stasiun Pasar Senen.

Baca Juga: Link Streaming Persis Solo vs PSM Makassar, Laga Seru Penutup BRI Liga 1 Pekan ke 27

Peserta program Motis 2024 juga berkesempatan untuk membeli tiket penumpang dengan harga mulai dari Rp10.000 hingga Rp20.000 per penumpang, tergantung pada lintas pelayanan yang dipilih.

Dengan informasi lengkap ini, peserta Motis 2024 diharapkan dapat mempersiapkan diri dengan baik untuk menjalani perjalanan mudik lebaran dengan aman dan nyaman melalui kereta api.

Program Motis tidak hanya memberikan kemudahan dalam transportasi, tetapi juga membantu mengurangi kemacetan serta meningkatkan keselamatan selama masa mudik.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah