Memperingati Hari Lahir Bung Karno: Mengenang Sang Proklamator Kemerdekaan Republik Indonesia

- 6 Juni 2024, 14:27 WIB
6 Juni merupakan hari lahir Ir. Soekarno atau Bung Karno, berikut profil dan kisah hidup sang proklamator kemerdekaan.
6 Juni merupakan hari lahir Ir. Soekarno atau Bung Karno, berikut profil dan kisah hidup sang proklamator kemerdekaan. /Dok. lipi.go.id

PR DEPOK - Tanggal 6 Juni sudah banyak diketahui masyarakat Indonesia, adalah Hari lahirnya proklamator RI, Ir.H.Soekarno atau yang sering juga dipanggil bung Karno. Sosok yang penuh kharisma, semangat dan pantang menyerah jadi panutan banyak orang.

Nama saat lahir adalah Koesno Sosrodiharjo pada tanggal 6 Juni 1901 di Surabaya. Ayah yang bernama Raden Soekemi Sosrodihardjo dan ibunya yaitu Ida Ayu Nyoman Rai. Sejak kecil, ia menunjukkan kecerdasan dan jiwa kepemimpinan yang luar biasa. Ia aktif dalam berbagai organisasi dan pergerakan nasional, seperti Perhimpunan Indonesia dan Partindo.

Soekarno juga menempuh pendidikan tinggi di Technische Hoogeschool te Bandoeng (ITB), di mana ia semakin mengasah kemampuannya dalam bidang arsitektur dan politik.

Baca Juga: Cari Penyerang Baru untuk Gantikan Mohamed Salah, Liverpool akan Gaet Federico Chiesa?

Perjuangan Kemerdekaan

Perjalanan Soekarno dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia penuh dengan lika-liku. Ia pernah ditangkap dan dipenjara oleh Belanda selama beberapa tahun. Namun, hal itu tidak menyurutkan semangatnya. Justru di balik jeruji besi, Soekarno semakin memantapkan visinya tentang Indonesia merdeka.

Pada tanggal 17 Agustus 1945, bersama dengan Mohammad Hatta, Soekarno memproklamasikan kemerdekaan Indonesia. Ia kemudian menjadi Presiden pertama Republik Indonesia, memimpin bangsa ini dalam masa-masa awal kemerdekaan yang penuh dengan tantangan.

Baca Juga: Mencicipi Sedapnya Hidangan Soto di Pancoran Mas Depok, Solusi Saat Santap Siang atau Makan Malam

Warisan dan Makna Hari Lahir Bung Karno

Soekarno telah meninggalkan warisan yang tak ternilai bagi bangsa Indonesia. Pancasila, dasar negara Indonesia, merupakan buah pemikirannya yang brilian. Ia juga dikenal sebagai orator ulung yang mampu membangkitkan semangat rakyat untuk bersatu dan memperjuangkan kemerdekaan.

Hari Lahir Bung Karno tidak hanya untuk mengenang sosoknya, tetapi juga untuk meneladani semangatnya dan meneruskan perjuangannya. Kita harus terus berbenah diri dan bekerja keras untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah