5 Bek dengan Jumlah Gol Terbanyak di Abad Ke-21, Mulai dari Roberto Carlos hingga Sergio Ramos

2 Juli 2021, 09:30 WIB
Sergio Ramos merupakan salah satu bek dengan jumlah gol terbanyak di abad ke-21. /REUTERS/Susana Vera/

PR DEPOK – Seni bermain bertahan sudah berkembang sejak lama. Kini pada bek atau pemain bertahan dituntut untuk berperan aktif di sektor penyerangan.

Para bek sayap misalnya diminta untuk melakukan penyerangan ke sisi depan dan bek tengah diminta untuk mahir dalam menguasai bola.

Namun hanya sedikit bek atau pemain bertahan yang mampu mencetak gol dengan konsisten kecuali untuk Ronald Koeman dan Sergio Ramos.

Baca Juga: 5 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Bursa Transfer, Mulai dari Yves Bissouma hingga Raphinha

Berikut lima bek dengan jumlah gol terbanyak di abad ke-21 sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Sportskeeda, Jumat, 2 Juli 2021.

1. Roberto Carlos – 48 gol

Roberto Carlos dianggap sebagai salah satu bek kiri terbaik yang juga dikenal dengan kemampuan menyerangnya.

Carlos memiliki sejumlah kemampuan seperti kecepatan dan tembakan serta eksekusi bola mati yang mumpuni.

Carlos sudah menciptakan 527 penampilan di seluruh kompetisi bersama Real Madrid dengan torehan 70 gol dengan 48 gol di antaranya diciptakan saat di abad ke-21.

Baca Juga: Prediksi Babak Perempat Final Euro 2020 Republik Ceko vs Denmark, Ambisi The Locomotive ke Semifinal

2 Daniel Van Buyten – 63 gol

Daniel Van Buyten merupakan sosok bek tengah dengan fisik yang cukup kuat dan sempat bermain untuk sejumlah klub terbesar di dunia.

Karier yang paling diingat dari Van Buyten adalah saat membela Bayern Munchen dimana ia meraih empat gelar Bundesliga dan satu trofi Liga Champions.

Selama berkarier Van Buyten menciptakan 63 gol dengan 28 gol diantaranya dicetak bersama Bavarians.

Baca Juga: Prediksi Babak Perempat Final Euro 2020 Ukraina Vs Inggris, Upaya Three Lions ke Babak Semifinal

3. Naldo – 65 gol

Naldo tak ubahnya seperti Van Buyten yang menjadi bek dengan kualitas fisik mumpuni.

Naldo sendiri memang banyak menghabiskan kariernya di dua klub Bundesliga yaitu Werder Bremen dan Wolfsburg.

Sebanyak 65 gol berhasil disarangkan Naldo selama berkarier di Bundesliga Jerman dan meraih gelar DFB-Pokal.

4. John Terry – 67 gol

John Terry merupakan salah satu bek modern yang hampir menghabiskan seluruh kariernya di Chelsea.

Baca Juga: 5 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Bursa Transfer, Mulai dari Yves Bissouma hingga Raphinha

Terry mencatatkan 713 penampilan bersama The Blues dengan total 67 gol dan meraih lima gelar Liga Primer dan satu trofi Liga Champions.

Di 2017, Terry meninggalkan Chelsea untuk bermain satu musim bersama Aston Villa, dimana ia menjadi asisten pelatih pasca pensiun di 2018.

5. Sergio Ramos – 104 gol

Sergio Ramos merupakan anomali karena sangat sedikit pemain yang bisa mencapai ini di usia 35 tahun.

Baca Juga: Update Transfer: 5 Pemain Bintang Berstatus Free Transfer Musim Ini

Ramos dikenal sebagai bek agresif dengan kemampuan teknis yang baik dan sudah jadi legenda bagi Los Blancos.

Sepanjang kariernya, Ramos mampu menciptakan 104 gol baik melalui kaki, kepala, dan bahkan dari situasi bola mati dan penalti.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler