Rangkuman Transfer Manchester United: PSG Menginginkan Paul Pogba hingga Transfer Raphael Varane

7 Juli 2021, 12:40 WIB
Paul Pogba. /Reuters/Gonzalo Fuentes

PR DEPOK - Klub besar Premier League Manchester United nampaknya telah mengatasi kesenjangan yang terjadi di dalam skuad tim mereka dengan datangnya Jadon Sancho.

Jadon Sancho merupakan pemain yang sejak lama ditunggu kedatangannya para pendukung Manhcester United sejak musim lalu.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari SportsKeeda, Pemain berposisi sebagai gelandang sayap itu diharapkan untuk menambah daya gedor yang lebih pada lini serang The Reds Devils.

Pelatih Ole Gunnar Solskjaer nampaknya masih menginginkan pemain bek tengah tambahan untuk lini belakangnya.

Baca Juga: Bukanlah Jadi Artis, Robby Purba Akui Dulu Dirinya Memiliki Cita-cita Menjadi Guru atau Dosen

Pemain berposisi bek tengah tersebut didatangkan sebagai duet Harry Maguire untuk menjalani musim 2021-2022 dengan siap.

Manchester United juga berharap untuk segera menyelesaikan masalah masa depan beberapa pemain bintang mereka saat musim panas ini.

Klub raksasa Premier League itu juga kemungkinan akan mengirim beberapa pemain muda mereka dengan status pinjaman.

Berikut merupakan rangkuman transfer utama Manchester United mulai 6 Juli 2021.

Baca Juga: PPKM Darurat Diselenggarakan, Menko PMK Sebut Bansos Sudah Didistribusikan Secara Bertahap

1.Gelandang Manchester United memulai pembicaraan dengan Paris Saint-Germain.

Pemain bintang milik skuad tim Manchester United Paul Pogba nampaknya telah memulai pembicaraan dengan klub Paris Saint-Germain mengenai kepindahannya musim panas ini.

Kontrak pemain timnas Perancis itu saat ini akan berakhir dalam 12 bulan dan dia masih belum menandatangani perpanjangan kontrak baru.

Spekulasi masa depannya di Manchester United tak kunjung reda, apalagi sang pemain sebelumnya sudah menyatakan keinginannya untuk meninggalkan Old Trafford.

The Reds Devils masih sangat ingin mempertahankan pemain Internasional Perancis tersebut.

Baca Juga: Putra Siregar Bongkar Pengorbanan Rizky Billar Undur Rangkaian Pernikahan Demi Leslar Lovers

Namun, hal tersebut tidak bisa dipaksakan karena Pogba masih belum menandatangani perpanjangan kontrak di Manchester United, tetapi klub bisa menjualnya musim ini daripada free transfer musim depan.

Perwakilan Paul Pogba telah menghubungi klub Paris Saint-Germain mengenai kepindahannya dan sang pemain terbuka untuk gagasan bergabung dengan skuad tim Mauricio Pochettino.

Sementara itu, Real Madrid dan Juventus juga kabarnya tertarik pada pemain timnas Perancis itu, tetapi PSG merupakan klub favorit untuk kepindahannya saat ini.

Selain itu, Manchester United telah memulai pembicaraan untuk memperpanjang kontrak dengan Paul Pogba, namun, upaya itu nampaknya sia-sia.

Agen Paul Pogba, Mino Raiola nampaknya telah mendorong pemain tersebut untuk segera keluar dan usahanya akhirnya bisa membuahkan hasil pada musim ini.

Baca Juga: Fadli Zon Sebut Negara Sudah Tak Mampu Menangani Covid-19, Ferdinand: Membangun Citra Negatif Bangsa Ini

2.Real Madrid bersedia menerima tawaran 42 juta poundsterling untuk bek tengahnya.

Klub raksasa Spanyol Real Madrid telah bersedia menerima tawaran senilai 42 juta poundsterling atau sekitar Rp843 miliar untuk Raphael Varane.

Pemain belakang timnas Perancis tersebut telah banyak dikaitkan dengan kepindahannya ke Old Trafford musim panas ini.

Ole Gunnar Solskjaer yakin bahwa Raphael Varane dapat menjadi tandem Harry Maguire untuk membawa Manchester United meraih trofi.

Kesepakatan kontrak pemain Internasional Perancis itu akan berakhir pada musim mendatang.

Baca Juga: Ingin Dapat BST, PKH, dan Kartu Sembako BPNT 2021? Daftar di DTKS Kemensos Melalui cekbansos.kemensos.go.id

Raphael Varane telah memberi tahu Real Madrid tentang keinginanya untuk mencari tantangan baru.

Manchester United mendekati pemain tersebut dan Real Madrid bersedia menerima tawaran senilai 42 juta poundsterling untuk melepas aset berharga mereka.

3.Pemain bintang muda Manchester United dipinjamkan ke Southampton.

Pemain bintang muda milik didikan Manchester United Brandon Williams kabarnya siap untuk pindah ke Southampton dengan status pinjaman musim ini.

Pemain berusia 20 tahun itu hampir bergabung dengan The Saints dengan status pemain pinjaman musim panas lalu, dan The Reds Devils memilih untuk mempertahankannya di skuad untuk menambah kedalaman tim.

Sementara itu, Manchester United monolak pendekatan pinjaman lain untuk pemain muda tersebut pada awal Januari.

Namun, pada akhirnya mengalah pada keinginan sang pemain tersebut, The Reds Devils masih mencari pemai cadangan Aaron Wan Bissaka untuk musim panas ini.

Selain itu, Manchester United bersedia melepas Brandon Williams dengan status pemain pinjaman untuk musim 2021-2022.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler