Prediksi Liga Jerman Borussia Monchengladbach vs Bayern Munchen, Misi Perdana Julian Nagelsmann

12 Agustus 2021, 06:30 WIB
Pelatih Bayern Muncher, Julian Nagelsmann. /REUTERS/Odd Andersen/

PR DEPOK – Spieltag pertama liga Jerman akan mempertemukan Borussia Monchengladbach vs Bayern Munchen.

Duel Borussia Monchengladbach vs Bayern Munchen akan berlangsung pada hari Jumat atau Sabtu, 14 Agustus 2021 di Stadion Borussia-Park.

Pelatih baru Bavarians Julian Nagelsmann coba jadikan laga Borussia Monchengladbach vs Bayern Munchen sebagai misi raih kemenangan perdana.

Baca Juga: Akhir Tahun Ini, Thailand Bakal Uji Coba Vaksin Covid-19 Semprotan Hidung pada Manusia

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari sportskeeda, berikut prediksi liga Jerman Borussia Monchengladbach vs Bayern Munchen.

Bayern Munchen akan coba meneruskan ambisinya untuk meraih Bundesliga Jerman untuk yang kesepuluh kalinya secara berturut-turut.

Sedangkan, Borussia Monchengladbach akan mencoba menembus empat besar Eropa dengan manajer baru Adolf Hutter setelah hanya finis di peringkat 8 musim lalu.

Tidak berbeda dari tuan rumah, Bayern juga dilatih oleh pelatih baru yang merupakan mantan manajer RB Leipzig Nagelsmann.

Baca Juga: Duga Ada Diskriminasi dalam Kasus Habib Rizieq, Christ Wamea: Beliau Tetap Tenang karena Panutan Umat

Sayangnya, di pra-musim Nagelsmann tidak meraih hasil yang baik setelah Munchen menderita tiga kekalahan dan satu hasil imbang dari 4 laga persahabatan.

Jika mengacu pada 60 pertemuan terakhir, Bayern meraih 25 kemenangan berbanding lima belas kemenangan milik Monchengladbach.

Keduanya sudah bertemu di pra-musim, di mana Monchengladbach membungkam Bavarians 2-0 tanpa balas, tetapi di pertemuan terakhir di Bundesliga, Bayern mampu mencukur tuan rumah 6-0.

Terkait kondisi tim, Hutter kemungkinan tidak akan menurunkan Breel Embolo dan Dennis Zakaria yang dibekap cedera begitupun dengan Mamadou Doucoure dan Kouadio Kone.

Baca Juga: Uang Bantuan BSU BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 Dapat Dicabut Jika Lakukan Hal ini

Sementara itu Ramy Bensebaini dan Marcus Thuram masih diragukan karena keduanya tengah berjuang melawan cedera.

Di sisi lain, Nagelsmann kemungkinan tidak akan memainkan Marc Roca dan Lucas Hernandez yang dilanda cedera.

Sedangkan tiga pemain lain, Alphonso Davies, Omar Richards, dan Kingsley Coman masih meragukan setelah baru pulih dari cedera.

Berikut prakiraan pemain Borussia Monchengladbach vs Bayern Munchen.

Borussia Monchengladbach (4-2-3-1): Yann Sommer; Stefan Laimer, Matthias Ginter, Nico Elvedi, Joseph Scally; Christoph Kramer, Florian Neuhaus; Patrick Herrmann, Lars Stindl, Hannes Wolf; Alassane Plea

Baca Juga: Tes Psikologi: Apakah Anda Orang yang Bijaksana? Cara Membuat Spiral Ungkap Banyak tentang Kepribadian

Bayern Munchen (4-2-3-1): Manuel Neuer; Benjamin Pavard, Dayot Upamecano, Tanguy Nianzou, Josip Stanisic; Joshua Kimmich, Leon Goretzka; Leroy Sane, Thomas Muller, Serge Gnabry; Robert Lewandowski

Baik Monchengladbach dan Munchen tidak menjalani hasil yang memuaskan di pra-musim sehingga laga diprediksi akan berakhir imbang 2-2 untuk kedua tim.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Sportskeeda

Tags

Terkini

Terpopuler