Jelang Chelsea vs Zenit di Liga Champions: Thomas Tuchel Pastikan Kante dan Pulisic Absen Bela The Blues

14 September 2021, 21:33 WIB
Thomas Tuchel mengonfirmasi Kante dan Christian Pulisic akan absen saat Chelsea bersua Zenit di Liga Champions. /REUTERS/Peter Powell.

PR DEPOK - Tim tuan rumah Chelsea akan menjamu perwakilan Rusia, yakni Zenit pada pertandingan perdana Liga Champions 2021-2022.

Bermain di Stadion Stamford Bridge, duel antara Chelsea dan Zenit ini dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 15 September 2021 dini hari WIB.

Pertandingan perdana Liga Champions antara Chelsea menghadapi Zenit merupakan laga pertama dari kedua tim sepanjang sejarah berdirinya klub.

Baca Juga: Rocky Gerung Gembira Rumahnya Mau Digusur, dalam 2 Hari Banjir Tawaran 19 Rumah, 4 Apartemen dan 1 Vila Besar

Maka dari itu, laga Chelsea vs Zenit di pekan perdana Liga Champions menjadi menarik untuk dinantikan.

Namun, sangat disayangkan kedua pemain andalan Chelsea, yakni Kante dan Christian Pulisic harus absen kala bertemu Zenit.

Kabar Kante dan Pulisic akan abanse ini dikonfirmasi secara langsung oleh sang pelatih utama, Thomas Tuchel.

"Christian Pulisic tidak berlatih bersama kami. Dia masih dalam pemulihan dan pelatihan individu, jadi belum siap," ujarnya seperti yang dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari situs resmi Chelsea.

Baca Juga: Kagumi Para Santri yang Tutup Telinga Saat Dengar Musik, Angga Sasongko: Mereka Tak Memaksa untuk Dimatikan

Terkait Kante, mantan pelatih Paris Saint-Germain (PSG) ini mengatakan bahwa dirinya tidak akan mengambil risiko.

"Kami telah memutuskan untuk memberinya beban lagi dalam pelatihan besok, kemudian dia akan memiliki hari libur bersama anggota grup lainnya dan kemudian berlatih bersama kami semua pada hari Jumat untuk sepenuhnya siap menghadapi Tottenham pada hari Minggu," ujarnya.

Pada pertandingan Liga Champions nanti, Thomas Tuchel diyakini akan memberikan peluang bermain untuk beberapa pemain seperti malang Sarr, Ruben Loftus-Cheek dan Ross Barkley.

Baca Juga: Berkat Sengketa Tanah, Rocky Gerung Kini Miliki 37 Rumah Gratis: tapi Saya Sudah Biasa Tidur di Hutan

"Malang ada di skuat, Ruben ada di skuat, Ross Barkley ada di skuat melawan Aston Villa pada hari Sabtu dan masuk skuat lagi,” ujarnya.

Dapat diketahui bersama, Chelsea dan Zenit tergabung ke dalam grup H bersama dua tim lainnya, yakni Juventus dan Malmo.

Seiring dengan laga Chelsea vs Zenit, Juventus juga akan melakoni laga perdananya di Liga Champions melawan Malmo.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Chelsea FC

Tags

Terkini

Terpopuler