Tinggalkan Juventus, Denis Zakaria Resmi Bergabung dengan Chelsea

2 September 2022, 12:27 WIB
Denis Zakaria, pemain teranyar Chelsea. /Instagram/@deniszakaria/

PR DEPOK - Gelandang Juventus, Denis Zakaria kini telah resmi bergabung dengan klub sepak bola Chelsea.

Denis Zakaria kini telah resmi bergabung Chelsea dengan status pinjaman untuk musim 2022/2023, serta opsi transfer permanen pada akhir musim.

Denis Zakaria yang baru berusia 25 tahun ini merupakan gelandang yang kuat dan energik yang kuat dalam tekel dan pengumpan bola yang bagus.

Baca Juga: Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id, PKH Tahap 3 Masih Disalurkan Kemensos September 2022

Zakaria menjadi terkenal di Bundesliga bersama Borussia Monchengladbach, di mana ia paling sering ditempatkan sebagai gelandang bertahan.

“Saya ingin menyapa semua penggemar Chelsea. Saya sangat senang dan bangga menjadi Blue dan saya tidak sabar untuk segera melihat Anda di Stamford Bridge," kata Zakaria saat pindah ke Stamford Bridge.

Ia dikenal memiliki kecepatan berlari tercepat di seluruh area tanah lapangan sepak bola dan secara teratur memuncaki statistik lari selama waktunya di Gladbach.

Baca Juga: Perkembangan Baru Nasib Anak Buah Ferdy Sambo dalam Kasus Pembunuhan Brigadir J

Zakaria merupakan pencetak gol dan telah bermain 40 kali untuk tim nasional Swiss, termasuk di Piala Dunia 2018 dan Euro tahun lalu, serta telah tampil di kompetisi Eropa untuk BSC Young Boys, Borussia dan Juve.

Zakaria bergabung dengan BSC Young Boys pada bulan Juni 2015 dari Servette FC dengan nilai kontrak yang tidak diungkapkan selama empat tahun.

Pada bulan Juni 2017, Zakaria menandatangani kontrak lima tahun dengan Brossia Monchengladbach.

Baca Juga: Prediksi Jadwal Pembukaan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 44, Catat agar Tak Ketinggalan Klik Gabung

 “Denis adalah gelandang berbakat dengan banyak kualitas dan keterampilan. Dia akan menambah kedalaman dan jangkauan ke skuad kami musim ini, dan kami menantikan untuk melihatnya bermain dengan warna biru Chelsea," kata Ketua Chelsea Todd Boehly.

Tak hanya Boehly, Behdad Eghbali dan Jose E. Feliciano, co-controlling owners Chelsea pun buka suara terkait kedatangan Denis Zakaria ke Chelsea.

“Denis membawa pengalaman tingkat atas dan internasional , dan perpaduan antara keuletan dan distribusinya yang hebat akan menjadi aset bagi tim kami. Kami senang dia bersama kami dan menyambutnya di London," ungkapnya.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Chelsea

Tags

Terkini

Terpopuler