Akui Semakin Percaya Diri di Timnas Sejak Jadi Anggota Polri, Bripda Dendy Sulistiawan: Perbedaan Pasti Ada

18 Juni 2023, 14:57 WIB
Pesepak bola Dendy Sulistyawan. /Dok. PSSI/

PR DEPOK - Dendy Sulistiawan, anggota Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang juga merupakan personel Polri dengan pangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda), mengaku semakin percaya diri dalam bermain sepak bola sejak menjadi anggota polisi.

Dalam sebuah pernyataan resmi yang diterbitkan oleh Divisi Humas Polri di Jakarta, Sabtu, Dendy menceritakan bahwa menjadi anggota Polri tidak menjadi beban baginya, malah meningkatkan mentalnya ketika bermain di lapangan bersama rekan-rekan di Timnas Indonesia.

"Perbedaan pasti ada, sebagai anggota Polri dibimbing secara metal juga kan. Pengendalian emosi lebih bagus, mental bermain jadi bertambah," ujarnya, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara.

Dendy bergabung dengan Polri melalui jalur prestasi. Ia masuk Sekolah Polisi Negara (SPN) pada tahun 2018.

Baca Juga: BPNT Artinya Apa? Berikut Pengertian dan Cara Daftar Agar Dapat Bansos Rp2,4 Juta per Tahun

Debut pertamanya sebagai pemain sepak bola adalah bersama klub Persela Lamongan, yang berposisi sebagai striker atau penyerang. Keahliannya dalam bermain di lapangan membuatnya menarik perhatian Bhayangkara FC, dan kini ia memperkuat tim yang berafiliasi dengan Polri tersebut.

Prestasi olahraganya memungkinkannya untuk bergabung dengan Polri melalui jalur prestasi.

Dendy mengungkapkan bahwa sebelum setiap pertandingan, dia sering merasa gugup, sehingga tidak bisa tidur karena belum bisa mengendalikan emosi dan mentalnya.

Baca Juga: Tanam Seribu Bibit Pohon di Tasikmalaya, Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum Ingin Rehabilitasi Lahan

Namun, berkat latihan yang terus-menerus dan pembinaan mental yang dia dapatkan sebagai anggota Polri, ia semakin matang dan mampu mengendalikan rasa gugup saat bermain di lapangan.

Disampaikan Dendy, bahwa pada awalnya merasa gugup, tapi sekarang tidak terlalu lagi. Sebelumnya, sebelum menjadi anggota Polri, tidak bisa tidur karena merasa gugup. Namun, dengan pengalaman bermain bola yang semakin banyak, sekarang semakin matang dalam mengendalikan emosi dan mental.

"Jadi nervous ada tapi sekarang enggak terlalu. Dulu sebelum jadi anggota enggak bisa tidur gitu, pengalaman di bola semakin banyak jadi semakin matang pengendalian emosi dan mental," ungkap Dendy.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Besok, 19 Juni 2023: Penting untuk Menjaga dan Memperhatikan Kesehatan

Atasan dan pimpinan Polri terus memberikan motivasi kepada anggota Polri yang menjadi atlet agar dapat meraih prestasi, sehingga bisa mendekatkan nama Korps Bhayangkara dengan masyarakat.

Dendy, yang saat ini bertugas di SDM Polres Lamongan, merasa bangga bisa berkontribusi bagi Timnas Indonesia sebagai anggota Polri.

Sejak debutnya di timnas senior pada tahun 2022 hingga saat ini, Dendy sudah tampil dalam 11 pertandingan dan mencetak empat gol. Menjadi anggota Timnas Indonesia merupakan cita-citanya sejak kecil.

Baca Juga: Squid Game 2 Resmi Umumkan Pemain Baru, Begini Tanggapan Netizen

"Bangga-nya karena cita-cita dari kecil apalagi sekarang anggota Polri, jadi double bangga-nya, di sisi lain bisa membanggakan orang tua dan instansi Polri," tutup Dendy.

Pria dengan tinggi 176 cm tersebut melakukan debutnya untuk Timnas Senior Indonesia dalam pertandingan persahabatan melawan Curacao pada 24 September 2022, dengan mencetak gol pertamanya untuk Indonesia dalam kemenangan 2-1 melawan Curacao.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler