Ketum PSSI Erick Thohir Perkenalkan Thom Haye, Siap Bergabung tuk Timnas Indonesia

3 Januari 2024, 18:26 WIB
Ketum PSSI, Erick Thohir, memperkenalkan Thom Haye, pemain Belanda yang berdarah Indonesia, untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. /Instagram @erickthohir/

PR DEPOK – Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir, memperkenalkan salah satu pemain sepak bola Belanda yang mempunyai darah Indonesia, yaitu Thom Haye.

“Makan malam dengan @thomhaye (Thom Haye) yang baru menikmati tahun baru di Indonesia. Senang mendengar langsung komitmen dan semangat tiggi Thom untuk bersama memajukan sepak bola Indonesia,” tulis Erick dalam akun Instagramnya.

Thom Haye memiliki darah Indonesia dari sang kakek dan nenek. Kakek Thom lahir di Pulau Sulawesi. Sedangkan nenek Thom berasal dari Solo, Jawa Tengah.

Baca Juga: Ingin Coba Dessert Populer di Jakarta? Cek Daftar Tempatnya di Sini, Lengkap dengan Alamatnya

Thom Haye pun tak sabar untuk segera membela Garuda.

“Ya, memperkuat timnas Indonesia akan menyenangkan dan itu akan terjadi. Saya hanya perlu menjalani prosesnya saja. Saya masih percaya diri hal itu akan terjadi,” ucap Thom saat pertama datang ke Indonesia.

Senada dengan Thom, Ketum PSSI, Erick Thohir, pun berharap Thom dapat segera membela timnas Indonesia secepatnya.

“Bismillah, Thom bisa segera membela Merah Putih,” tulis Erick.

Baca Juga: Golden Disc Awards 2024 di Jakarta Digelar 6 Januari 2024, Ini Daftar Penampilan dan Nominasinya

Profil Thom Haye

Pemain yang bernama lengkap Thom Jan Marinus Haye itu lahir pada 9 Februari 1995 di Amsterdam, Belanda.

Saat ini Thom membela klub Eredivisie Belanda, yaitu SC Heerenveen. Di klub tersebut ia bermain sebagai gelandang bertahan. Tapi, bisa juga berperan sebagai gelandang serang.

Baca Juga: Tanggal Berapa Bansos BPNT Januari 2024 Cair? Cek Jadwal Pencairan Terbarunya di Sini

Pada musim ini, peran Thom di klubnya sangat sentral. Ia dipercaya bermain sebanyak 14 kali dengan torehan 2 gol dan 1 assis. Selain itu, Thom juga punya waktu bermain yang tinggi, yaitu sebanyak 1.254 menit.

Lulusan AZ Alkmaar junior ini tercatat pernah membela klub kenamaan Belanda dan Italia. Mulai dari Lecce (Italia), ADO Den Haag, dan NAC Breda.

Ia juga pernah membela timnas Belanda junior. Tercatat dari timnas Belanda U-15 hingga Belanda U-21. Thom telah memainkan sebanyak 46 kali dan 2 gol untuk timnas Belanda usia muda.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Instagram @erickthohir

Tags

Terkini

Terpopuler