Meski Kalahkan Liverpool di Carabao Cup, Mikel Arteta Sebut Level Arsenal Masih Jauh dari The Reds

2 Oktober 2020, 06:17 WIB
Pelatih Arsenal Mikel Arteta (kanan).* /Dok. Laman resmi Arsenal./

PR DEPOK - Arsenal baru saja sukses mengkandaskan Liverpool di ajang Carabao Cup, di Anfield Stadium, Jumat 2 Oktober 2020 pukul 1.45 dini hari WIB.

Kemenangan The Gunners atas The Reds diperoleh di babak adu penalti dengan skor akhir 5-4, setelah di babak normal 2x45 menit kedua tim bermain sama kuat.

Dengan hasil ini mengantarkan Arsenal melenggang ke babak perempatfinal Carabao Cup dan akan berjumpa Manchester City.

Baca Juga: Amien Rais Deklarasikan Partai Ummat, Pengamat: Jalannya Akan Sulit Berkembang Bahkan Masuk Parlemen

Meski mampu mengalahkan Liverpool di kandang mereka, sang pelatih Mikel Arteta mengaku tidak ingin terlena. Pasalnya, ia sangat tahu bahwa level timnya dengan Liverpool masih terbilang jauh.

Hal tersebut didasari dengan pemain yang diturunkan pada pertandingan tersebut, lantaran kedua tim tidak menurunkan skuat terbaiknya.

Kendati demikian, Arteta tetap memberikan kredit plus atas penampilan yang ditunjukkan para pemainnya saat mengalahkan Liverpool.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari laman resmi Arsenal, pelatih asal Spanyol itu melihat permainan dari lini belakang hingga lini serang menyuguhkan penampilan individu impresif ketika mengalahkan tim asuhan Juergen Klopp itu.

Baca Juga: Liverpool Kandas dari Arsenal di Babak Adu Penalti, Juergen Klopp: Selamat, Mereka Layak Menang

"Saya sangat senang dengan performa kami. Saya kira para pemain luar biasa. Kami memperbaiki beberapa hal dari laga Senin lalu dan hasilnya luar biasa."

"Kami bertarung jauh lebih baik, level agresivitas kami, cara kami menekan mereka, itu semua luar biasa," katanya.

Pujian lebih diberikan Arteta kepada Bernd Leno dengan menyebutkan kiper asal Jerman itu tampil sangat baik dengan beberapa penyelamatan dari peluang yang didapatkan Liverpool.

"Bernd Leno tampil sangat baik. Ketika kami membutuhkannya, kami punya dia. Anda membutuhkan performa terbaik individu untuk menang di Anfield dan itulah yang kami miliki malam ini," ucapnya.

Baca Juga: Telah Menikah Selama 10 Tahun, Seorang Pria di California Baru Tahu Istrinya Ternyata Laki-laki

Lebih lanjut, Arteta mengatakan bahwa Arsenal telah sedikit berada di jalur yang tepat untuk terus berkembang. Akan tetapi hasil ini bukan berarti timnya sudah mencapai level seperti Liverpool.

"Jarak menuju level Liverpool masih jauh. Kami akan terus berkembang untuk mencoba mencapai level seperti mereka," ucap Arteta mengakhiri.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Arsenal

Tags

Terkini

Terpopuler