Real Betis VS Atletico Madrid, Yannick Carrasco Kembalikan Puncak Klasemen Liga Spanyol

- 12 April 2021, 12:50 WIB
Yannick Carrasco. /Instagram /@yannickferreiracarrasco
Yannick Carrasco. /Instagram /@yannickferreiracarrasco /

Pertandingan berjalan semakin sengit, pada menit ke-37 Real Betis nyaris unggul saat umpan silang dibelokkan Aitor Ruibal dan jatuh ke kaki Emerson. Namun, sepakan Emerson gagal mengarah ke gawang Atletico Madrid.

Kedudukan imbang Real Betis dan Atletico Madrid bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua lanjutan Liga Spanyol ini tetap berjalan sengit dengan kedua tim saling membalas serangan bergantian.

Baca Juga: Rela Kehilangan Jabatan Demi Berantas Radikalisme, Dede Budhyarto: Saya Tidak Terpengaruh Kecaman Sedikit Pun

Real Betis pada menit ke-58 sempat menciptakan peluang melalui tandukan Emerson setelah menerima umpan silang dari Nabil Fekir. Namun, bola mengarah tepat ke arah kiper Atletico Madrid.

Menjelang injury time, Atletico Madrid sempat juga mengancam gawang tuan rumah, tetapi percobaan gol Vitolo dari luar kotak penalti bisa diamankan kiper sehingga laga pun berakhir 1-1.

Hasil imbang 1-1 dalam pertandingan lanjutan Liga Spanyol ini, Atletico Madrid mendapat tambahan 1 poin, dengan demikian mereka kembali memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol dengan total raihan 67 poin.

Baca Juga: 177 Orang Meninggal Dunia Akibat Banjir Bandang di NTT, Terbanyak dari Flores Timur 72 Orang

Sementara itu, Real Betis dengan raihan 47 poin tetap tertahan pada urutan enam klasemen sementara Liga Spanyol.

Susunan pemain:

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah